Download Chereads APP
Chereads App StoreGoogle Play
Chereads

ruang tak bertuan

Nasyama_Istarianti
--
chs / week
--
NOT RATINGS
43.6k
Views
Synopsis
Mencintai dalam diam, mungkin menyakitkan. Anggara Gera Arishandi Danurdidja, penerus tunggal DANURDIDJA GROUP. Sebuah perusahaan developer properti di Surabaya, memendam cinta sejak SMA pada anak dari rival keluarganya, WASKITO GROUP. Seorang gadis lugu dan pendiam, bahkan teramat diam karna terlalu sulit untuk didekati. Apalagi kedua kakak laki laki nya adalah orang yang begitu posesif dan perfecsionis...akan terlalu sulit untuk mendekatinya, apalagi menggapainya. Akankah Gera bisa menaklukkan hati sang pujaan dan mendapat restu dari kedua belah pihak???
VIEW MORE

Chapter 1 - diammu adalah bisuku

Menatapmu dari kejauhan adalah hal yang paling mendamaikan jiwa... Bagaimana mungkin aku bisa melewatkan kesempatan itu saat aku terlalu susah untuk dekat denganmu.

Hal yang mungkin begitu mudah untuk orang lain lakukan... tapi terlalu susah untuk aku perbuat. Ironis...mengenalmu selama enam belas tahun...tapi tak berani menyapa... bukan mengenal...tapi hanya sekedar tau...tau siapa dirimu, tau bagaimana dirimu, tau apa kesukaanmu, tau apa pekerjaanmu... tapi tak tau bagaimana hatimu.

Hati yang selalu kau tutupi dengan sikap dinginmu...hati yang selalu kau bentengi dengan sikap bekumu... seakan tak kau biarkan orang lain untuk bisa melihatnya...serapat itu dan sedalam itu. Menjauhkan diri dari pergaulan, menutup diri dari kebisingan manusia... Entahlah... aku sendiri juga bingung... kenapa ada wanita seperti dirimu... menjauhkan diri dari kehidupan luar... menjalani hidup bertumpu pada kaki sendiri tanpa ada orang lain yang boleh melihatnya.

Apakah itu memang sebernarnya sifatmu?? kurasa tidak... bagaimana bisa gadis periang sepertimu berubah seperti itu?? Gadis yang selalu tersenyum ramah pada setiap orang, yang selalu ringan tangan membantu... tapi sekarang seolah menjadi bongkahan es yang bisa membekukan orang yang mengenalnya...

Perkenalkan, namaku ANGGARA GERA ARISHANDI DANURDIDJA. Pewaris dan penerus tunggal dari DANURDIDJA GROUP. Disebut penerus tunggal... karena kedua kakakku memilih untuk tidak mau ikut campur dalam perusahaan milik keluarga,tepatnya perusahaan eyang. Mereka lebih memilih profesi incaran mereka.

Kakak tertuaku, PANDU RAHARDI SATYA DANURDIDJA adalah seorang kapten pilot di maskapai swasta number one di dunia... katanya sih gitu tapi aku sendiri juga tidak mau tau, mengingat dia juga terlalu cuek padaku... hehehe (padahal dulu dia paling posesif saat aku masih kecil).

Aku tidak tau darimana dia mempunyai ambisi menjadi seorang kapten, karna setauku di kluargaku tidak ada keturunan yang berprofesi seperti itu. Bahkan dulu saat dia memutuskan untuk menjadi pilot, romo marah besar dan bahkan sama sekali tidak mau membiayai sekolahnya.

Tapi bukan pandu namanya kalo dia tidak bisa meraih apa yang dia mau. Dan sekarang, terlihat bukti nyata dia mampu menjadi pilot senior.

Sedangkan kakak keduaku, NAWANG AYU SEKAR DANURDIDJA, seorang dokter neuorog di rumah sakit swasta di Singapura, mengikuti jejak yayi (panggilan nenek untuk orang jawa) yang dulunya seorang dokter.. dan memang keinginan yayi agar cucu perempuannya jadi seperti beliau.

Meski satu satunya anak tunggal perempuan di keluarga, dia tetep kekeh untuk tinggal di negri singa bersama suami dan baby nya.. Yah, dia sudah punya satu putri cantik berumur 1tahun. RHEIRA AGNI DANURDIDJA PRASODJO namanya... malaikat kecil yang selalu membuat keluargaku hangat akan tawanya.

Terkesan hangat kan kehidupanku?? Tapi apa daya jika kehangatan keluarga tak mampu mencairkan bekunya hatiku.

Sama seperti dia, gadis lugu yang selalu membuatku terpesona. Terpaku menatap setiap tingkahnya, tapi tak bisa mendekatinya, tak tersentuh...dan tak tergapai. Hanya karna dia adik dari rivalku.

NAMIRA WENA RAHANGING WASKITO, satu-satunya putri yang dimiliki WASKITO GROUP dan adik dari DEWANGGA TIRTA TOMBAK WASKITO serta DEWANGGA BANYU PARANG WASKITO.

Dou kembar yang selalu bersebrangan denganku sejak Sd, aku tekankan, SEJAK SD. Kami telah memulai permusuhan sejak bau kencur...saat dimana seharusnya kami merasakan masa bersenang senang mencari banyak teman, tapi kami telah terbelenggu oleh persaingan.

Bukan hanya persaingan anak-anak, tapi lebih dari persaingan kekuasaan keluarga. WASKITO GROUP dan DANURDIDJA GROUP adalah dua developer properti di wilayah Indonesia timur yang berpusat di Surabaya. Sama-sama adikuasa, namun berbeda latarbelakang.

Keluargaku murni mulai jaman leluhur berkecimpung dalam bidang properti, berbeda dengan WASKITO GROUP perusahaan ini didirikan oleh HARDI WASKITO DJOYO, seorang jendral purnawira angkatan darat dan eyang dari kedua rivalku tentunya.

WASKITO GROUP diteruskan oleh putra tunggalnya, ABIYAKSHA GESANG WASKITO, mantan jendral juga yang kelak akan menjadi mertuaku (jika diijinkan untuk meminang putri mereka pastinya).

Seperti itulah posisiku, bisa mengagumi, bisa mencintai tapi belum bisa memiliki...bahkan mungkin tak bisa memiliki.