"Katakan." Timpal Sintia.
"Saya telah mendaftarkan Twitter yang sudah diverifikasi untuk Anda. Anda dapat mengunggah pesan klarifikasi di Twitter untuk menghilangkan kesalahpahaman ini. Tampaknya foto ini telah dibocorkan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Jelas, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil tidak percaya dengan apa yang Anda katakan tadi pagi, jadi mereka sengaja mengeksposnya di publik. Saran saya, Anda lebih baik menunjukkan cinta Anda dan sering memperbarui unggahan di Twitter serta menulis beberapa pesan tentang bagaimana Tuan Julian memperlakukan Anda dengan baik." Kata Zayn.
"Oke." Timpal Sintia.
"Kalau begitu saya akan mengirimkan ID Twitter dan kata sandi Anda. Tolong unggah pesan di Twitter sesegera mungkin, lalu saya akan meminta seseorang untuk menjadikannya trending topik."
Di Indonesia, ada sebuah perusahaan media online yang bergabung dengan Twitter, yakni perusahaan Jaya Media Perkasa.
Jaya Media Perkasa merupakan perusahaan media online yang didirikan oleh Grup Yazeed untuk melayani negara, sehingga verifikasi akunnya dapat diproses sangat cepat. Jika ingin menjadi salah satu trending topik di Twitter Indonesia, staf Back Office Jaya Media Perkasa mungkin bisa mewujudkannya hanya dengan menggerakkan jari-jari mereka.
Sintia memasukkan nama ID dan kata sandi Twitternya. Setelah masuk, dia langsung melihat informasi ini:
Nama Pengguna Twitter: Gadis Beruntung
Informasi Sertifikasi: Pasangan resmi Julian Yazeed
Mengikuti: Julian Yazeed
Pengikut: Tammy Zega, Cikal Judit, Zayn Fares, Fergie Molle….
Tidak ada satu pun postingan di Twitter, dia harus melakukannya sendiri.
Tapi, apa yang harus dia unggah?
'Zayn bilang foto itu sengaja diekspos oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil agar diketahui publik. Jika sekarang aku bilang kalau tumitku terluka karena sepatu, itu akan menampar mulutku sendiri di hadapan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Sial, ini benar-benar situasi yang sulit!'
Setelah berpikir sejenak, Sintia akhirnya memberanikan diri untuk mengunggah pesan di Twitter untuk pertama kalinya menggunakan nama gadis beruntung, [Kiss mark! Paham tidak apa itu Kiss mark? Apakah luka di tumit bisa dikategorikan sebagai pelecehan yang dilakukan oleh pasangan resmi-mu? Media mana pun yang iri dengan keberuntunganku dan mengutukku menjadi korban pelecehan, tunggu saja surat pengacaraku! PS: Tuan Julian hanya menyukai kakiku yang mulus dan ramping, apa masalahnya?]
[Pfftt … hahaha … Sintia ini lucu sekali. Apa dia pikir karena Kak Julian melepaskannya pagi ini, dia bisa terus membuat masalah tanpa takut? Bagaimana aku bisa me-retweet dan menyukainya?]
Tammy yang sedang menunggu pesawat di bandara langsung membuka grup WeChat keluarga dan mengirim pesan suara tersebut setelah melihat unggahan Sintia.
Cikal Judith: [@Zayn Fares, aku juga tidak tahu harus bagaimana menyikapi ini. Kalau aku me-retweet apa Kak Julian akan membunuhku?]
Fergie Molle: [Sudah aku retweet.]
Tammy Zega : [ …. ]
Cikal Judith: [ …. ]
Tammy dan Cikal segera membuka Twitter untuk melihat apakah saudara mereka yang bisa melakukan sesuatu tanpa bicara ini mengatakan yang sebenarnya?
Tak disangka, dia benar-benar me-retweetnya dengan Caption: [Kakak Ipar, aku mendukungmu!]
Tammy segera kembali ke WeChat, [@Fergie Molle, bukankah terlalu awal untukmu memanggilnya Kakak Ipar? Kak Julian tidak menganggapnya serius!]
Fergie Molle: [Aku punya mata.]
Cikal Judith: [@Fergie Molle, dewi di hati Kak Julian adalah Yana Xila. Apa kamu tidak lihat kolam renang putri duyung yang menawan di rumah? Enam bulan lalu, Kak Julian meminta tim arsitek terbaik dunia untuk menyesuaikannya dengan Yana Xila.]
Tammy Zega, [Wow… @Sebastian Yazeed, kamu bahkan mengikuti Sintia dan me-retweet pesannya. Apa yang sebenarnya terjadi di dunia ini?]
Cikal Judith: [Apa yang di-retweet Kak Tian?]
Tammy Zega: [Lihat sendiri, aku harus naik pesawat.]
Cikal membuka akun Twitter Sebastian, 'Tak kusangka, Kak Tian benar-benar me-retweet cuitan Twitter gadis beruntung dengan caption, [Adik Ipar, jangan marah.]
Sintia hampir kehilangan pegangannya di ponsel, 'Sebastian Yazeed, calon presiden terkuat bahkan mengikutiku dan me-retweet pesanku, dan lagi memanggilku Adik Ipar?'
'Ini dia, calon presiden yang paling aku dukung!'