Terik panas matahari menyengat tubuh dan wajah, angin sawah menghembus cepat membuat udara tidak terlalu panas, terlihat cuaca cerah berawan, matari dengan gagahnya selalu tersenyum walau banyak yang meminta hujan, di bawah perkebunan jeruk terlihat rumput segar nan panjang-panjang.
Hasan dan Kang Indra memasukinya menoleh kesana dan kemari tidak ada seseorang baru dia memulai menggerakkan sabitnya menghantami rumput-rumput yang bergoyang-goyang karena terpaan angin.
Hasan yang baru merumput belum tahu caranya, Kang Indra pun membelajarinya bagaimana caranya, tidak butuh waktu lama Hasan bisa akan tetapi tidak selihai Kang Indra.
Hampir satu jam mereka merumput akhirnya mereka kumpulkan dan di ikat erat tiga bagian, mungkin kalau ditimbang seberat lima puluh kilo garam (50 Kg), Hasan mencoba menggotongnya tetapi tidak bisa, baru Hasan yang menggotongnya.
Hampir 1 Km (Satu Kilo Meter) Kang Indra gotong, rasa pegal sudah tidak dirasa lagi, Jasan pulang hanya membawa dua sabit.