Sekali lagi Deny memandang ke arah anak buahnya dengan tatapan tidak suka, apalagi saat ini Deny sedang tidak berselera untuk mengobrol.
"Seperti yang sudah aku katakan padamu tadi di dalam, kalian berdua satu mobil bawa mobil aku. Aku akan menyetir sendiri membawa mobil mama. Apa kalian sudah paham?" ulang Deny.
Mereka pun terdiam dan menyaksikan sang boss masuk ke dalam mobil lalu pergi meninggalkan dan mendahului Agus serta Udin.
"Menurut kamu apa boss Deny pergi dalam keadaan baik-baik saja?" tanya Agus.
"Entahlah aku tidak yakin, kamu bisa tahu sendiri kan tadi bagaimana boss Deny pingsan di rumah sakit. Padahal yang kita tahu boss Deny adalah orang yang sangat kuat. Tapi nyatanya dia bisa pingsan juga, ini benar-benar aneh yang mungkin keadaannya belum sepenuhnya sehat selepas donor darah itu," sahut Udin.