Marvel menyandarkan kepalanya, meeting yang melelahkan sudah dia lalui dengan sangat baik. Markus membantu dengan sangat baik sehingga klien yang mereka hadapi dapat mereka takhlukkan.
Kepiawaian Marvel bernegoisasi dengan klien tidak selihai dia menakhlukkan istrinya. Marvel masih belum mendapatkan apa yang dia inginkan, Violet masih tetap bertahan untuk tetap tidak bicara dengan Marvel sampai mereka sampai di Seattle.
Violet masih melangsungkan perang dinginnya yang berlangsung sejak mereka berdua transit di Singapura. Cara apapun yang dilakukan oleh Marvel gagal total dan tidak memiliki pengaruh apapun untuk meredakan kemarahan Violet.
Tingkah Violet yang seperti ini semakin membuat Marvel semakin frustrasi. Pria itu bingung menghadapi Violet yang terus mendiamkannya meskipun Marvel sudah berusaha melakukan apapun untuk meminta maaf dengan istrinya.