"Hari ini aku boleh ikut dengan mu ya," pintaku ketika Bryan selesai dari kamar mandi.Bryan menatapku dan tersenyum.
"Hari ini aku akan bertemu dengan pemilik Drown pengintai sayang,nanti kami cape jika harus ikut aku kesana kemari, aku juga tidak akan seharian dikantor. Besok saja, kamu katanya ingin membantai Andini. aku janji akan cepat pulang selain itu nanti malam teman-teman akan kemari untuk mengatur startegi selanjutnya, karena rumah ini paling aman untuk pembicaraan rahasia, jadi tunggu aku dirumah ya, tidak apa-apakan," pintanya sambil memakai pakaian yang aku sudah siapkan.
"Ya sudah kalau gitu," aku lalu berjalan keluar kamar menuju ke taman kecilku tempat yang nyaman kalau aku lagi badmood.
"Kamu gak mau pasangin aku dasi," Bryan sudah berdiri didekatku sambil membawa dasi yang sudah aku stelkan dengan baju yang ia pakai. aku berdiri didepannya dan memasangkan dasi sepeti yang ia pinta.