Chereads / Kebangkitan Nyonya Su / Chapter 12 - Aku telah Bersumpah

Chapter 12 - Aku telah Bersumpah

"Yu apakah kamu menuduh ibu mu sekarang?"

"Apakah ucapan ku benar?" Melihat bagaimana ibunya bereaksi Su Yu mau tak mau menaruh kecurigaan kepadanya.

Mengapa pula Nyonya Su terlihat tegang?

Su Yu tidak berharap ibunya bagian dari tragedi ini. Jika itu benar maka dia tidak akan mampu membayarnya kepada Li Si An. Itu hutang yang terlalu besar.

"Su Yu, anakku, apakah ibu pernah memberikan waktu yang sulit untuk putraku? Kamu adalah putraku dan bagaimana mungkin aku tega mengacaukan hidup putraku?"

Ya, itu tidak mungkin Nyonya Su.

Su Yu pikir dia harus melalui investigasi yang lebih mendalam tentang ini, firasatnya mengatakan bahwa hal-hal mengerikan ini tidak datang karena surga menghendakinya. Ini lebih seperti prakarya untuk menuai manfaat yang lebih tinggi.

Siapa yang akan diuntungkan dengan kejatuhan keluarga Li?

Su Yu pikir ibunya tidak akan menerma manfaat apapun dari semua ini. Jadi mustahil ibunya punya andil dalam kejatuhan keluarga Li.

"Aku percaya pada ibu. Tetapi aku tidak setuju untuk mempertimbangkan hubunganku dengan Li Si An. Tidak ada yang perlu dipertimbangkan. Dia adalah istriku."

Nyonya Su menatap pilu kepada putranya. "Nak, apa kamu begitu mencintai Li Si An?"

Jika itu benar-benar cinta, Nyonya Su mungkin tidak akan mengacau lebih jauh. Tetapi dari apa yang dia tahu, putranya tidak pernah benar-benar menaruh hati kepada Li Si An.

Putranya yang malang itu menerima Li Si An sebagai istrinya hanya karena dia yang memintanya. Putranya yang begitu baik, mana mungkin dia tega menghancurkan hatinya. Jadi Nyonya Su berharap tidak ada cinta diantara Su Yu dan Li Si An.

"Bu, aku telah mengucapkan sumpah ku di depan umat dan dihadapan Tuhan. Li Si An adalah istriku baik susah maupun senang. Bagaimana mungkin aku berpikir untuk berpisah dengannya disaat seperti ini, bu?"

"Justru karena semua keadaan telah menjadi seperti ini, kupikir kamu harus memikirkannya sayang ku." Nyonya Su hanya tidak ingin Su Yu terluka.

Baru-baru ini saham Su Financial ikut anjlok karena para investor tahu Su Yu adalah menantu Group Li. Orang-orang yang mengutuk Group Li mulai melirik kepada Su Financial, berharap Su Yu juga akan jatuh dengan Group Li.

"Jika aku tidak dapat mempertahankan Li Si An melalui semua hal ini maka seharusnya aku tidak pernah bersumpah. Lagi pula apakah ibu akan meninggalkan Ketua Su jika dia bangkrut?"

"Yu, apa-apaan kamu ini? Jangan sembarang saat bicara, apakah kamu mendoakan keluarga kita hancur?"

"Itulah yang kupikirkan ibu. Apakah kamu ingin menghancurkan keluargaku?" Su Yu menjawab ibunya dengan praktis.

Nyonya Su tidak punya perlawanan lagi. Persiapannya seperti tidak cukup matang untuk menghancurkan prinsip yang di pegang Su Yu.

Sepertinya akan sedikit sulit untuk membujuk Su Yu agar dia meninggalkan Li Si An. Tapi jika melihat bagaimana Su Yu menjawab pertanyaannya, cinta sudah pasti bukan salah satu alasan Su Yu mencoba mempertahankan Li Si An di sisinya.

Jika begitu, maka jawaban Su Yu sudah cukup untuk saat ini.

"Aku akan bicara dengan ayahmu dan mari kita lihat bagaimana dia akan menanggapi hal ini."

"Ya, silahkan bertanya kepada Ketua Su mengenai pendapatnya." Su Yu tidak melarang ibunya untuk bertanya. Dia percaya ayahnya akan mengambil sikap yang patut.

Lagi pula permasalah kali ini bukan sekedar urusan bisnis perusahaan. Ketua Li adalah sudah seperti saudara kandung bagi ayahnya.

Nyonya Su pergi setelah makan siang dengan putranya itu. Dia perlu mencari celah lain yang dapat membuat Su Yu meninggalkan Li Si An segera, sebelum kehancuran Group Li menular kepada Su Fianancial dan kerugian mereka lebih membengkak.

Nyonya Su bersumpah dia tidak akan membiarkan hal itu terjadi.

21 Mei 2021