Melihat tayangan berita yang dilihatnya mengenai Yan Lishu, spontan Song Ruoci langsung berteriak. Suaranya yang terdengar keras itu langsung menerjang ke telinga Qin Mu.
Qin Mu yang mendengar nama 'Yan Lishu', dengan ekspresi yang datar ia melirik layar komputer Song Ruoci.
Sepertinya tayangan itu sedang memperlihatkan sebuah festival yang meriah. Terlihat bahwa tim penyiar yang menayangkan acara ini pun menyorot kamera ke semua selebriti yang melewati karpet merah di acara itu.
Kehadiran Yan Lishu tampaknya yang terakhir. Postur tubuh yang tampak tegak dan mengenakan baju setelan berwarna hitam sangat menarik perhatian para penonton. Teriakan dari para penggemar yang ada di lokasi terdengar keras ketika dirinya turun dari mobil.
Setelah Yan Lishu turun dari mobil, ternyata tersorot pula sepasang sepatu hak tinggi berwarna merah yang turun dari mobil yang ditumpangi Yan Lishu. Ketika wajah pemilik sepatu merah hak tinggi ini terlihat di kamera, para tamu yang berkumpul di acara itu seketika terlihat langsung menahan napas.
Meskipun gadis yang bersama Yan Lishu bukan seorang selebriti, namun ketenarannya sama sekali tidak kalah dengan para selebriti lain yang datang kemari. Ia adalah sutradara perempuan yang menjadi terkenal dengan film pertamanya. Ya, ia bernama Shen Ruiqing.
Yan Lishu sangat jarang muncul di depan publik, namun ia tetap memiliki banyak penggemar terutama kaum perempuan.
Teriakan para penggemar terhadap mereka berdua tidak kalah kuat daripada Chu Chen. Seketika kamera menyapu dari wajah tampan Yan Lishu kemudian ke para penggemar yang berdiri di luar pagar. Terlihat pula seorang penggemar perempuan sedang berteriak hingga wajahnya merah.
Kemunculan Shen Ruiqing kali ini ternyata juga membuat para penonton sangat terkejut. Padahal ada rumor yang mengatakan bahwa Yan Lishu tidak pernah menerima ajakan perempuan manapun, apalagi mengajak perempuan ke acara seperti ini.
Kejadian ini seakan meruntuhkan rumor bahwa pria tua ini pernah meredupkan karier selebriti perempuan. Semua desas-desus yang menerpa dirinya pun terbukti hanya gosip belaka dengan kedatangan Yan Lishu dan Shen Ruiqing secara bersamaan.
Dalam tayangan ini pun, Shen Ruiqing juga terlihat dengan mesra memegang lengan Yan Lishu. Mereka berdua bersama-sama berjalan di karpet merah dan difoto oleh beberapa kamera sepanjang perjalanan.
Walau demikian, Yan Lishu pada dasarnya adalah seorang pebisnis. Namun kenapa bisa muncul di acara festival film seperti ini?! Qin Mu pun mencibir, "Festival film apanya! Jelas-jelas ia pergi mencari wanita."
Qin Mu meletakkan dagunya di atas tumpuan tangannya dan melihat ke siaran langsung yang dibuka Song Ruoci, "Shen Ruiqing ini cantik juga ya!"
"Lumayan cantik, tetapi aku merasa dia masih kurang serasi berdiri di samping Yan Lishu." Ujar Song Ruoci yang memberikan sedikit penilaiannya.
Qin Mu tertawa, "Whahaha, mungkin karena usia Yan Lishu sudah tua."
Qin Mu kembali ke permainannya sambil mendengarkan siaran langsung tersebut.
Masih dalam tayangan acara festival film tersebut, di ujung karpet merah telah ditunggu oleh dua orang pembawa acara. Saat memberikan pertanyaan, Qin Mu kurang tertarik dengan hasil karya film Shen Ruiqing.
Ia lebih tertarik dengan gosip yang beredar, terutama mencari tahu maksud hubungan sebenarnya antara Shen Ruiqing dan Yan Lishu!
Sebenarnya para wartawan yang berkumpul di acara itu juga ingin mengetahui hal yang sama seperti Qin Mu. Mereka juga mengejar gosip dan rumor yang beredar, "Nona Shen, Seperti apa hubungan Anda dengan Tuan Shen?"
Dalam kamera ini, wajah Yan Lishu tampak terlalu dingin. Hal itu sungguh membuat para wartawan ini merasa canggung dan tidak berani memberikan pertanyaan mengenai hal itu. Mereka pun hanya bisa memberikan pertanyaan kepada Shen Ruiqing yang tersenyum dengan elegan. Shen Ruiqing tampak tersenyum manis sambil melihat ke pria yang ada di sampingnya. Seketika bibir merahnya mulai mengucapkan sesuatu, "Tuan Yan, ada yang bertanya tuh, apa hubungan kita!"
Meskipun Shen Ruiqing memanggilnya Tuan Yan, namun siapapun yang pintar tetap dapat mengetahui keintiman dari nada mesra Shen Ruiqing. Mereka berdua kemungkinan besar sudah menjalin hubungan sebagai pasangan kekasih.
Dari gelagatnya, sepertinya malam ini Shen Ruiqing mau mengambil momentum untuk mendapatkan piala citra dan mengumumkan hubungan mereka berdua.
Sayangnya jawaban yang diberikan Yan Lishu membuat semua orang mengalami kekecewaan yang besar, "Teman."
Ya, mulut Yan Lishu hanya mengatakan hal yang ingin dikatakannya. Lebih tepatnya, tidak pernah ada yang bisa membuatnya mengatakan sesuatu yang tidak ingin dikatakannya.
Kata "Teman" tentu membuat para wartawan sangat kecewa, namun tetap saja, tidak ada yang berani mempertanyakannya lagi.
Song Ruoci menarik Qin Mu yang ada di sebelahnya dan berkata, "Mereka berdua mana mungkin hanya teman saja. Coba kamu lihat tatapan Shen Ruiqing ketika melihat ke arah Yan Lishu, matanya itu seperti diolesi madu!"
Namun, Qin Mu tidak banyak merespon mengenai hal ini. Ia tetap melanjutkan permainannya dan kebetulan berhasil membunuh dua pemain.
Kemudian ada seorang wartawan yang berani memberikan satu pertanyaan kepada Yan Lishu, "Tuan Yan, ada rumor yang mengatakan bahwa Anda memiliki anak haram berusia belasan tahun, apakah ini benar?"
Phuh! Qin Mu yang sedang bermain game online jadi tertawa lepas dengan pertanyaan wartawan ini.