Di akhir babak ketiga tim Yuda dan kawan kawan benar benar memberi tekanan penuh, karenanya mereka berhasil memangkas 4 poin dari selisih skor mereka.
SMAN Unggul 65 – 70 SMAN Tunas Baru.
Di sesi break terakhir, pelatih memberikan semangat dan beberapa saran agar mereka bisa bermain lebih intens lagi di babak terakhir ini.
Bagaimanapun mereka harus bisa memenangkan pertandingan ini!
"Kita bisa! Gue yakin kita bisa!" teriak Zayyan dengan semangat, dia sangat energik ketika menyemangati teman temannya seperti ini.
"Za! Reza mainnya udah kasar banget tuh, ladenin aja kali!" Yuda kesal karena tadi Zayyan tidak mengimbangi permainan Reza yang keras.
"Santai, jangan terprovokasi!" Zayyan mengayunkan telapak tangannya dengan gestur menenangkan.
Ia sengaja untuk bersikap tetap tenang di dua babak terakhir meskipun Reza sudah melewati batas padanya.
"Lo yakin ngebiarin dia main kayak begitu?" Farrel bertanya, ia mengerutkan dahi heran.