"Saya ngerasa ada yang beda dari Reva."
"Dari Mas Imam masuk rumah sakit, meninggal, bahkan sekarang, Mbak."
Keluhan demi keluhan Ayu lontarkan kepada Irna, Kakak kandung dari Ayu. Boleh saja selama ini Ayu manut, percaya, diam. Tetapi jauh di dalam lubuk hatinya, dia tengah menaruh curiga kepada anaknya.
"Kenapa bisa kamu curiga sama anak sendiri? Mbak tau Reva kayak apa, dibanding yang lain, dia itu lebih kalem, Yu."
Ayu menghela napas gusarnya. Irna benar, dibanding sepupu yang lain, Reva jauh lebih kalem, bahkan dia sangat enggan pergi-pergi kalau tidak sama Ayu.
"Saya ga tau apa yang dia sembunyiin, tapi saya yakin emang ada. Sebetulnya saya ga tenang ninggalin dia lama begini, perasaan saya ga tenang. Reva juga ga mau kuliah lagi, padahal dulu dia pengen banget S2."
Mendengar sang Kakak tertawa membuat Ayu menoleh. Apa kata-katanya salah? Ada yang lucu? Padahal sejak tadi sedang serius, tetapi tanggapannya sangat menyebalkan.
"Saya serius, Mbak."