"Kei, kamu harus sabar dan kuat. Kalau Jason lihat kamu nangis gini udah pasti Jason ikutan sedih." kata Clayton mulai menenangkan diri Keiyona.
Clayton benar dan Keiyona juga menyadari akan hal itu, sehingga membuatnya berusaha untuk tidak kembali terisak tepat di hadapan Jason walaupun pria itu tampak sedang tertidur saat ini.
Keiyona pun mengusap kedua sudut matanya dengan kasar untuk menghapus sisa jejak air matanya. Clayton tersenyum tulus melihat Keiyona yang mampu mengendalikan dirinya, lalu tangan kanannya terangkat untuk mengelus lembut puncak kepala milik Keiyona dan membelahnya dengan perlahan.
"Gue di sini, Jason. Bangun." kata Keiyona yang sudah berusaha menahan diri dan ingin melihat Jason membuka matanya agar Keiyona dapat memastikan bahwasannya teman baiknya itu tidak kenapa-kenapa.