Pagi hari tiba dengan sangat cepat. Tuan Antonius segera bangun dari tidurnya. Namun, rasanya ini sudah tidak pagi lagi. Tuan Antonius pun merangkak sedikit hingga mengambil ponselnya yang ada di atas meja lampu tidur di sebelah kirinya.
Tuan Antonius melihat jam yang tertera di layar ponselnya tersebut. ''Benar! Ini sudah pukul dua belas siang!'' tuan Antonius pun sangat terkejut dengan keadaan hari sudah siang meski memang hari ini adalah hari liburnya.
KREK~~~
Kemudian terdengar suara pintu terbuka. Masuklah bu Shinta sang istri dengan membawakan segelas teh hangat yang akan ia suguhkan pada tuan Antonius sang suami.
''Shinta! Kenapa kamu tidak membangunkan aku?'' tanya tuan Antonius.
''Kenapa memangnya sayang? Bukankah ini adalah hari libur?'' tanya bu Shinta seraya meletakkan segelas teh hangat tersebut di meja dekat tuan Antonius.
''Tetap saja aku harus pulang. Bagaimana jika Yuda datang mencariku?'' tanya tuan Antonius.