Jessica benar-benar dibuat tercengang akan ucapan kakaknya tersebut, dirinya benar-benar tidak mengerti bagaimana bisa kakaknya berpikir gila seperti itu? Jessica saat ini sama sekali tidak bisa menatap mata Erick yang jelas menggambarkan raut begitu khawatir, sekaligus bingung dengan ucapan Felix.
Sedangkan Natalie yang sedari tadi menyimak percakapan mereka dari tangga diam termenung sekaligus terkejut, ketika sang suami mengatakan hal seperti itu. Apa Felix sudah mulai gila? Natalie tahu betul Bagaimana, Felix selalu bersikap protektif terhadap Jessica dan kenapa sekarang Felix meminta hal seperti ini pada Erick yang jelas, jika laki-laki itu masih sangat menyayangi seorang perempuan lain. Mungkin, bagi Natalie tidak ada salahnya memberikan kesempatan bagi Erick menjalin hubungan pada Jessica yang selama ini selalu kesepian, tetapi untuk hubungan lebih serius Natalie benar-benar tidak memikirkan sejauh itu.