Makanan yang tampak nikmat terlalu menggoda untuk mereka tolak, walau mereka terlihat sedih tapi makan mereka tampak sangat lahap.
"Bayy bukannya kamu tadi sedang mengkhawatirkan nasib Mas Agung?" tanya Putri menatap Bayu yang makan dengan lahap di hadapannya
"Hmmm....." jawab Bayu menganggukan kepalanya dengan mulut yang dipenuhi makanan
"Aku hanya bingung aja sama satu hal...." Putri terlihat penasaran, melihat wajah gadisnya penasaran Bayu menghentikan aktifitas makannya
"Kamu bingung karena apa Putt?"
"Aku bingung sama kamu...." jawab Putri menatap kekasihnya itu
"Memangnya aku kenapa?" tanya Bayu heran
"Bukannya kamu tadi sedih? Tapi liat kamu makan dengan lahap aku jadi nggak ngrasa kalo kamu lagi sedih deh...." jawab Putri menatap Bayu dengan wajah yang heran
"Aku.... nggak... bilang kalo.... aku sedih...." jawab Bayu tampak akan mencari alasan, Putri memicingkan matanya