Dokter yang bertugas merawat Su Yu menjelaskan pada Li Si An : "Tuan Muda Su mengalami masalah tukak lambung. Dia mempunyai riwayat gastritis akut yang cukup parah. Sepertinya dia juga telah melewatkan beberapa waktu makan sehingga kondisi sampai separah ini."
Astaga ! Su Yu punya gastritis akut dan dia berani menahan diri untuk puasa semalaman ? Apakah dia mencari mati ? Li Si An tidak tahu apa yang ada dipikiran Su Yu. Apakah dia bosan hidup ?
Li Si An berdiri di depan ruangan untuk para dokter residen. Perawat di meja informasi yang telah membawa Li Si An sampai kemari.
Lampu ruangan itu menyalah, ada suara-suara riuh dari dalam. Seharusnya Ye Mubai juga ada didalam sana. Li Si An tidak bisa membedakan yang mana Ye Mubai, suara mereka tercampur.
Tangan Li Si An menggapai handle pintu. Inilah kesempatannya, dia dan Ye Mubai hanyalah dipisahkan oleh dinding tebal dan pintu yang bisa dia buka ini.