Felix memasuki kamar Centifolia, dia masuk tanpa mengetuk pintu lebih dulu. ketika dia masuk saat itulah Felix melihat Centifolia yang sedang asyik merebahkan tubuhnya tanpa rasa bersalah sama sekali. Bahkan dia begitu santai memakan buah anggur.
"Centifolia, ayah mau bicara padamu." Ujar Felix pelan.
"Ayah? siapa ayahku?." Tanya Centifolia dengan suara yang pelan namun sedikit sinis.
"Jangan bercanda Centifolia, kau tetap anakku. sekarang katakan padaku apa rencana yang kau sembunyikan sebenarnya!." Felix berkata cukup tinggi, dia sudah tidak punya banyak kesabaran untuk membuang-buang waktu lagi.
"Baiklah-baiklah ayahku tercinta, katakan padaku apa yang kau ingin dengar? rencanaku? menaklukkan semua kerajaan tanpa perang?." Centifolia masih asyik saja Mengunyah anggur di tangannya. Dia merasa Bahwa apa yang di lakukan hanya untuk kesenangan semata.