Sesampai di club gue langsung bertanya ke pegawai disana mengenai jam berapa Dimas (adik ipar Bu Ratna) biasanya ke Club.
" Mas, kenal orang ini nggak? ( sembari menunjukkan foto adik ipar Bu Ratna) " tanya gue kepada pelayan bar
" Kenal, mbak siapanya ya? "
" Saya temannya ( tersenyum manis ), oh iya biasanya dia duduk dimana ya Mas? " Tanya gue lagi
" Disana mbak (menunjuk meja pojok kanan) "
" Oh oke makasih ya Mas ( tersenyum kemudian duduk ke meja tersebut)"
Setelah setengah jam lebih gue nungguin Dimas datang, gue pun mengirim chat ke Andre.
" Gue suntuk banget " bunyi chat gue ke Andre yang duduk di kursi seberang gue
" Apa kita pulang aja? " Balas Andre
" Nggak, tugas kita blom selesai "
" oke, jaga diri ya Dy. "
Setelah satu jam gue nunggu, akhirnya adik ipar Bu Ratna datang ke club dan benar aja dia duduk di samping gue.
" Saya boleh duduk? " Tanya Dimas (adik ipar Bu Ratna)
" Tentu ( gue tersenyum manis menatapnya ) "
" Kamu baru ya di club ini? " Tanya dia lagi
" Iya Om" jawab gue singkat
" Jangan panggil Om dong, saya baru 39 tahun "
" Oh iya Mas ( Lagi-lagi gue harus memasang senyum manis) "
" Nah, gitu dong. Oh iya saya Dimas, kamu? "
" Saya Karin (gue memalsukan identitas) " jawab gue
" Karin.... Nama yang bagus "
" Kamu nggak minum? " Tanya Dimas lagi
" Udah tadi "
" Minum lagi dong "
" Iya nanti "
Dimas meminum dua gelas minuman beralkohol, dan dia mulai mabuk. Yang artinya kesempatan gue buat ngulik.
" Ehem ( Gue memberi kode ke Andre untuk merekam lalu gue pun merekam suara di HP gue ) "
" Mas Dimas, kerja dimana? " Tanya gue
" Saya CEO di Pt. Indorama " jawab Dimas yang sudah mabuk
" Wahh. Itu kan perusahaan besar di Indonesia, berarti Mas orang kaya ya? "
" Iya, kamu mau sama saya. Saya akan kasih apapun... yang kamu mau ( Badan Dimas tidak stabil )"
" Tentu saya mau "
" Kamu cantik sekali " kata Dimas memandangi gue
" Hahaha(tertawa kecil) Makasih". Kata gue sembari merapikan rambut.
Gue mulai menjalankan rencana gue.
" Mas Dimas (Sambil mengelus rambut Dimas untuk mengambil sampel rambutnya) "
" Iya sayang ( katanya yang membuat gue jijik ) "
" Aku ke toilet dulu ya Mas " kata gue setelah mengantongi rambut Dimas.
" Jangan lama-lama ya sayang "
" Bentar kok "
Gue menghampiri Andre dan pergi keluar dari club
" Sumpah ya Ndre gue abis ini mau mandi pake kembang tujuh warna (sambil mengusap-usap badan ) "
" Hahaha, lagian lo sih nekat. Yaudah buruan ke mobil, ntar dia ngejar "
" Ayo.... Ayo... "
Gue dan Andre lari ke parkiran.
" Huuu.... Gilaaaa, gue kaya abis uji nyali tahu nggak". Kata gue setelah berada didalam mobil
" Mau makan dulu nggak? " Tanya Andre
" Makan di rumah gue aja yuk, udah malem juga ni " ajak gue
" Tunggu... ( Menyilangkan kedua tangannya di dada) lo mau ngapain? "
" Gila lo ya!? Di rumah ada nyokap, gue juga masih waras kali! "
" Hahaha ( tertawa puas ) Oke, meluncur ke rumah lo (berlalu meninggalkan club) "
" Eits(Andre ngerem mendadak) Gue ga tahu jalan rumah lo nyet " kata Andre
" 2019... Masih aja norak! Sini HP lo ( menadakan tangan)"
" Ni ( ngasih hp) "
" Kemajuan teknologi tuh harus dimanfaatin ( sambil buka Maps dan nyantumin alamat rumah). Ni, ikutin aja Maps "
" Oke.... Sesuai Maps ya mbak " Andre tertawa
Gue dan Andre akhirnya sampai di depan gang rumah gue
" Rumah lo yang mana nyet? " Tanya Andre setelah masuk gang rumah
" Itu yang warna biru sebelah kiri "
" Oh itu..... "
" Masukin garasi dong tolong ya Ndre ". Kata gue setelah sampai di depan pagar rumah lalu membukanya.
" Iyeeeeee "
" Yuk... Masuk, lu kan udah lama ga ketemu nyokap gue " ajak gue
" Iya, kangen sama Tante "
" Assalamualaikum, Ma.... " Pekik gue sambil memencet bel
" Norak! lu kan udah mencet bel, kenapa mesti teriak sih?"
" Suka-suka gue "
**********************************************
Hy, guys. terima kasih sudah meluangkan waktu untuk membaca tulisanku. Oh iya kalian juga bisa baca cerita lengkap "Bad Memories" di wattpadku ya, bisa langsung cari aja 'Bebbyliannie' atau kalian bisa klik link di bio ku. Jangan lupa berikan review kalian agar aku bisa tahu kurangnya dalam penulisan ku, Enjoy guys ๐๐งก๐๐๐โค๏ธ๐น