Chereads / kisah cinta terlarang kita / Chapter 5 - 05. Kecelakaan

Chapter 5 - 05. Kecelakaan

Syahra turun dari motor ninja hitam milik Al.

"makasih ya" ujar syahra yang kini tengah berdiri dihadapan Al.

Dan Al hanya menjawabnya dengan sebuah anggukan serta senyuman kecil.

"Hati-hati" gumam syahra saat al sudah siap untuk melajukan motornya lagi.

Setelah motor ninja al melaju serta sudah jauh dari pemandangan matanya, syahra pun melangkah masuk ke rumahnya.

"dari mana saja kamu syahra?"

Syahra langsung disambut dengan sebuah pertanyaan oleh Gerald.

"Jalan, sama temen"

Syahra langsung masuk ke kamarnya menyusuri anak tangga karena malas bertengkar dengan Gerald.

Ia merebahkan tubuhnya dj atas ranjang king size nya dan memejamkan matanya sejenak.

Namun matanya terbuka lagi saat mendengar ponselnya berbunyi tanda panggilan masuk.

Dia pun langsung mengambil ponsel yang ada di dalam tas kecil transparan miliknya dan langsung menerima panggilan tersebut.

"Ya Feelka, ada apa?"

"Apa?!"

"Iya iya, kakak kesana sekarang"

Apa yang diberi tahu kan feelka padanya? Apa terjadi sesuatu pada Al sang kekasih tercinta dan juga abang dari gadis bernama Feelka Fallona Shaquille?.

Dengan wajah yang sangat takut, syahra kembali menuruni anak tangga dan berjalan ke arah pintu. Untung saja dia belum mengganti pakaiannya jadi tidak perlu berlama-lama.

Namun saat ingin membuka knop pintu, ia malah dihalangi oleh sang ayah.

"Mau kemana lagi kamu?" Tanya Gerald dengan wajah tegasnya.

"baru saja pulang sudah mau pergi lagi"

"Pa, Al katanya kecelakaan. Syahra mau ke rumah sakit ngeliat keadaannya" decak syahra

"gak! Kamu gak boleh keluar lagi apalagi ketemu sama laki-laki brengsek itu?"

"Please pa"

"gak syahra! Sekarang kamu masuk kamar kamu!" Bentak Gerald.

Syahra tidak bisa apa-apa sekarang selain mengikuti kata-kata sang ayah. Dia kembali ke kamarnya dan berpikir sejenak. Dia pun mengirim pesan singkat pada Feelka.

"Maaf, kakak gak bisa kesana sekarang. Ini sudah larut. Papa tidak menginjinkan untuk pergi lagi."

"Tolong jaga Al baik-baik ya"

Esok hari tiba, syahra pergi menemu al yang kini sedang dirawat dirumah sakit. Betapa terkejutnya dia saat membuka knop pintu dan melihat keadaan yang sedang terbaring lemah di atas ranjang. Ia sampai terdiam melihat keadaan pria yang dicintai nya itu, dengan wajahyang dipenuhi lupa, oh betapa malang nya pria yang ada dihadapannya itu.

"Eh kak syahra" panggilan Feelka membuat diam nya terbuyarkan.

"Bagaimana keadaannya?"

Feelka terdiam saat syahra menanyakan itu padanya.

"Feelka? Kok malah diam?"

"Heum.. bang Al koma kak"

"Apa?!"

"Dan katanya dia juga bakal di bawa keluar negri supaya ada yang jagain. Kan mama sama papa ada disana"

Syahra terdiam mendengarnya. Duh, kalo al dibawa kesana itu artinya mereka gak bakal bisa ketemu lagi. Kontakan? Toh al kan koma. Syahra bingung dia harus bagaimana??