Chereads / Permaisuri Kembali ke Sekolah / Chapter 511 - Terkadang Anak Muda Berbuat Ceroboh

Chapter 511 - Terkadang Anak Muda Berbuat Ceroboh

Acara gila yang dimaksud yaitu acara taruhan tersebut, malam ini tidak ada lagi yang bertaruh batu, mereka semua pasti pergi ke bar untuk bersenang-senang.

Orang-orang yang berdatangan dari negara lain menikmati alkohol yang khas dari negara ini.

Yin Wushuang berpikir ia sudah mendapatkan banyak uang, pedang phoenixnya juga sudah kembali sehingga ia pun menyetujuinya, "Ayo!"

 -

Kamar Ming Qianya...

Saat itu Ming Qianya sedang duduk di atas kasur, ia masih terus berpikir soal bahan batunya tadi, padahal sebelum ia membeli batu tersebut ia sudah sangat yakin bahwa itu ada bahan batu yang terbaik.

Kenapa bisa berubah seperti ini?

Ting tong..

Ming Jue menekan tombol kamarnya dan melihat putrinya kemudian menamparnya!

Ketika Ming Qianya menamparnya, Ming Jue tidak sempat menahan, ia pun hanya bisa memegang wajahnya dan melihat ayahnya, "Ayah!"

Ming Jue berkata dengan nada dingin, "Tamparan ini untuk memberimu pelajaran!"

Ming Qianya menahan tangis dan menunduk, "Ayah, aku sudah tahu aku salah. Lain kali aku tidak akan berbuat seperti ini lagi."

50.000.000 di mata keluarga Ming tidak ada apa-apanya, tapi kali ini ia sudah membuat malu keluarganya.

Saat berusia 12 tahun, Ming Jue telah mendapatkan penghormatan dari banyak orang, dan hari ini ia sudah membuatnya malu, bahkan ada orang yang menganggap bahwa waktu itu ia sukses karena hoki!

Mengatakan bahwa ia juga bergantung pada hoki!

Benar-benar hal yang memalukan!

Kali ini tidak hanya satu kesalahan saja tapi...

"Kamu salah di mana?"

Ming Qianya menundukan kepalanya sembari berkata, "Aku terlalu percaya diri dan tidak hati-hati saat bertanding."

"Aku sangat mengerti masa muda seperti ini sering melakukan kecerobohan, tapi ingat pelajaran hari ini agar kamu kedepannya tidak berbuat seperti ini lagi."

Ming Jue meneruskan, "Tamparan ini hanya memberitahumu, apa yang dinamakan gagal, saat kamu gagal dan kamu tidak bisa menghadapi dan merubahnya itu berarti kamu selamanya akan salah."

Ming Qianya tidak mengerti apa yang telah ayahnya ucapkan.

"Aku sudah mengecek rekaman CCTV dan ternyata orang yang bertaruh di pihak Yin Wushuang adalah Mo Jin."

"Apa?" Ming Qianya tidak percaya, "Kakak Mo..."

"Aku dari dulu tidak menyukai dia, aku tidak tahu apa bagusnya dia sampai kamu begitu suka padanya."

Ming Qianya menunduk lagi dan menggenggam selimut dengan erat.

"Keluarga Ming tidak kekurangan uang, yang aku inginkan adalah harga dirimu, siapa yang telah melukaimu aku akan berusaha membalasnya."

Suara Ming Jue berubah menjadi sangat kecil.

Ming Qianya langsung semangat, "Bagaimana membalas?"

"Aku mendapatkan kabar bahwa malam ini Mo Jin dan Yin Wushuang pergi ke sebuah bar, kamu bersenang-senang ke sana saja?"

Setelah itu, Ming Jue mengeluarkan beberapa butir obat padanya

 -

Saat jam 8 malam, Yin Wushuang dan Mo Jin datang ke sebuah bar yang bernama 'Crazy bar'.

Di bar ini tidak terlalu memedulikan umur, asalkan ada uang saja sudah cukup.

Di dalam bar tersebut ada alunan musik, ada yang berjoget dan di bawah panggung, banyak penonton yang bersorak ria memasukkan uang ke bagian dada wanita malam itu.

Yin Wushuang sebelumnya tidak pernah membayangkan bahwa situasi di dalamnya ternyata seperti ini.

Saat itu wajah Mo Jin juga tampak langsung berubah menjadi merah, sepertinya ini adalah tempat yang tidak cocok untuk mereka!

Di sudut ruangan terlihat ada sepasang laki-laki dan perempuan yang sedang berpelukan dan melakukan tindakan yang sulit dikatakan.

"Yin...Yin Wushuang, kalau begitu kita pergi saja... Di sini terlalu banyak asap rokok, lebih baik kita keluar saja."

Dan tepat di saat itu juga, Ming Qianya tepat di depan mereka dan sedang memegang dua gelas minuman.