Download Chereads APP
Chereads App StoreGoogle Play
Chereads

I Became Invincible In A Matter Of Days

Rini_Stan
--
chs / week
--
NOT RATINGS
9.1k
Views
Synopsis
Bercerita tentang seorang pemuda yang menantang surga, ia tak pernah kekurangan apapun selain kekuatan. Ini adalah cerita dimana seorang pemuda melangkahkan jalannya ke jalan seorang penguasa abadi dari seluruh para makhluk yang mempunyai eksistensi yang melampaui para dewa! "Benar aku akan menjadi puncak dari seluruh makhluk itu!"
VIEW MORE

Chapter 1 - Sang Penguasa (The Ruler)

Di Alam Semesta ini berdirinya sebuah dunia yang paling terkenal dan terkuat.

Dunia para kultivator dewa abadi, puncak dari segala kekuatan yang ada.

Dunia itu di sebut, Eternal World.

Lalu penguasa dari dunia itu yang berdiri di atas seluruh alam semesta, Hao Xianzun!

Dia merupakan pribadi yang luar biasa, dia adalah orang yang terkuat dia adalah penguasa abadi.

Dia mampu menghancurkan dunia hanya dengan jentikan jarinya, bahkan surga takut dengan kemarahan dari Hao Xianzun.

Alam semesta hanya taman bermain bagi Hao Xianzun.

Ia juga dulunya seorang yang perkasa dan setiap ia menangani masalah selalu ia selesaikan dengan kekerasan dan kekejaman.

Namun setelah ia menikah semuanya berubah!

.....

Di sebuah singgasana layaknya seorang raja atau penguasa, ada seorang pria dengan rambut hitam legam yang panjang sorot matanya yang tajam seakan ia akan menghancurkan segalanya, itu semua dihiasi dengan wajahnya yang tampan.

Itu adalah Hao Xianzun!

"Hao Xianzun besok kapal perang luar angkasa dari kerajaan Yun akan tiba besok, diharapkan yang mulia Hao Xianzun segera bersiap akan perang ini!"

Seorang prajuritnya berlutut di hadapannya dengan penuh rasa hormat.

"Baiklah, kalian dapat beristirahat, dalam perang ini aku sendiri saja yang akan. turun tangan!"

"A-apa! Hao Xianzun anda adalah yang abadi! anda tak boleh turun tangan hanya karena para semut semut itu!"

"Benar Hao Xianzun anda adalah penguasa dari seluruh alam semesta anda tak dapat turun tangan begitu saja!"

Banyak para tetua dan para prajurit yang menentang keputusannya.

Namun Hao Xianzun tetap bersikeras akan keputusannya.

Setelah pertemuan itu semua tetua dan prajurit meninggalkan aula singgasana dan hanya tersisa hanya Hao Xianzun bersama seorang wanita cantik yang menjadi kecantikan nomor satu di seluruh alam semesta.

Wanita yang berambut pirang, matanya yang indah, wajahnya yang cantik putih mulus, bahkan suaranya sangat indah itu mendekati Hao Xianzun.

"Suami, apa kau yakin dengan keputusanmu?"

Ternyata wanita itu adalah istrinya.

"Aku tak mau kau terluka sayang, tapi perang yang di mulai oleh para pemberontak itu tak akan usai hanya dengan perdamaian, tak ada pilihan lain selain membinasakan mereka agar alam semesta kembali damai"

"Kau benar istriku, aku sudah mulai lelah dengan urusan dunia para dewa mungkin setelah ini, aku akan pensiun menjadi seorang penguasa, dan aku ingin kau dan aku akan menuju ke pengasingan untuk hidup damai dan terbebas dari urusan dunia para dewa!"

"Baiklah suamiku aku juga menginginkan hal itu"

Wanita itu mendekati Hao Xianzun perlahan-lahan lalu menciumnya dengan penuh kasih sayang, ia mengeluarkan air mata.

""Aku harap kau bisa menyelesaikan semuanya dan kembali padaku!"

Lalu Hao Xianzun menjawab.

"Baiklah istriku, Chang yu'er"

Hari esok pun tiba, Sebuah kapal perang yang melebihi 100 juta armada datang dari penjuru alam semesta yang jauh untuk melawan Hao Xianzun sebagai pemimpin pemberontak.

"Hao Xianzun, hari ini aku dengan tegas menyatakan pemberontak kan ku karena kau terlalu kuat, dan kau sudah menjadi ancaman bagi kami!"

Tiba tiba sebuah sayatan berbentuk bintang muncul di hadapan para armada itu, di balik itu ada Hao Xianzun yang muncul dengan santai.

Langkahnya mengguncang alam semesta.

Di atas seluruh alam semesta para kultivator abadi dan para dewa menyaksikan peperangan yang akan di hadapi oleh raja abadi sendirian.

"Baiklah, kalian adalah pemberontak yang sebenarnya ingin merebut tahta ku bukan?"

"Jika kalian begitu menginginkannya, maka aku akan memberikannya kepada kalian, namun langkahi dulu mayatku!"

Melihat Hao Xianzun mengatakan kata kata itu dengan arogan yun che pemimpin dari para pemberontak menyuruh seluruh armada kapal yang lebih dari 100 juta armada untuk menyuruh kapal kapal dan seluruh tentara di atasnya untuk menyerang Hao Xianzun.

Ledakan!

Ledakan terjadi ketika 100 juta kapal menembak kan pelurunya terhadap Hao Xianzun.

Ledakan memenuhi angkasa, semua alam semesta teguncang akibat hal itu.

Namun di balik asal yang mengambang setelah di tembak 100 juta armada kapal perang luar angkasa, muncullah Hao Xianzun yang tak terluka sedikitpun.

Seketika pemimpin pemberontak terkejut, ia mengerutkan keningnya.

Hao Xianzun mengangkat tangannya ke atas lalu memanggil tombaknya.

"Tombak penghancur surga, datanglah!"

Tiba tiba sebuah cahaya emas muncul dari tangannya, dan tercipta sebuah tombak cahaya yang di ujung pegangan tombaknya terukir sebuah kepala naga yang memegang bilah tombak tersebut.

Tombak tersebut terbuat dari tulang naga pelahap alam semesta, naga ini konon sangat mengerikan, makanannya adalah alam semesta.

Untuk membunuh naga ini dulu Hao Xianzun sangat kewalahan, sehingga ia mengeluarkan juru pemungkasnya yang dapat menyapu jutaan semesta hanya dengan aura tekniknya.

Tombak itu muncul dengan sangat indah.

"Baiklah aku ingin mengakhiri segalanya jadi, aku akan memusnahkan kalian semua disini!"

Mata Hao Xianzun mengeluarkan niat membunuhnya yang membuat para armada dan awak kapal perang itu semua ketakutan termasuk pemimpin pemberontak.

"Ohh~ betapa mulianya yang mulia Hao Xianzun, ini adalah kharisma dan pribadi yang absolute!"

Para kultivator abadi dan kultivator dewa langsung berlutut semua melihat Hao Xianzun mengeluarkan tombak dan niat membunuh yang luar biasa.

Hao Xianzun mengambil kuda kuda dan tersenyum dengan arogan, ia mengeluarkan aura yang tiba tiba membuat guntur dari surga panik hingga menyambar dengan tak terkendali, hingga membuat Guntur ini menyambar alam semesta lain dan membuatnya hancur.

Dengan arogan Hao Xianzun mengeluarkan seringainya.

Hao Xianzun mendengus.

"Hmph! aku akan mengakhiri segalanya disini!"

Tiba tiba muncul bayangan naga pelahap alam semesta di belakang Hao Xianzun itu, itu sangat besar dan sangat kuat, semua kultivator abadi dan dewa yang melihatnya sangat terkejut dan langsung memberikan hormatnya.

"KEPADA YANG ABADI HAO XIANZUN!"

Para kultivator abadi dan para dewa membungkuk dengan hormat ketika melihat bayangan naga pelahap alam semesta muncul.

seluruh dunia dan alam semesta bergetar ketakutan hukum surgawi telah di langgar oleh Hao Xianzun.

Guntur yang tadinya menyambar dengan tenang kini Guntur itu semakin panik dan menyambar dengan ganas.

Ini yang dikatakan kekuatan dari armada terkuat?

Omong kosong!

Dulu aku bahkan mengacak-acak surga hanya dengan kemarahanku!

"Hao Xianzun sebenarnya apa ranah kultivasimu! mengapa kau sangat kuat!"

Ucap pemimpin pemberontak itu dengan berteriak.

"Kultivasi kh? setelah jutaan tahun aku sudah tak mengingat aku sekarang di ranah apa setelah menembus puncak dari seluruh ranah kultivasi!"

"Cukup basa basinya kalian para pemberontak hari ini harus tiada!"

Pemimpin para pemberontak itu panik, ia mengeluarkan keringat dingin.

Ia menyuruh seluruh pasukannya mundur dan lari namun terlambat.

"Ayo, teknik tombak penghancur surga teknik pertama, tusukan penghancur surga!"

Hao Xianzun melancarkan serangannya.

Secara bersamaan bayangan naga pelahap alam semesta juga mengikuti arah tusukan tombak Hao Xianzun dan melesat dengan cepat, sehingga bayangan naga pelahap alam semesta membuka mulutnya dan memakan mereka semua, sungguh sangat besar alam semesta banyak yang hancur dan lenyap karena dilahap oleh bayangan naga pelahap alam semesta ini.

"Argh!!! Hao Xianzun!! AKU TAK TERIMA!!"

Seketika pemimpin pemberontak lenyap dan semuanya yang menyaksikan peperangan itupun terdiam.

"Ini adalah Kekuatan Absolute dari penguasa abadi, HAO XIANZUN!"

Mereka semua seketika yang menonton peperangan tersebut menyoraki dan mengagungkan nama Hao Xianzun!

"Hidup Yang Mulia Abadi Hao Xianzun!"

"Hidup!!"

Semua orang memujanya.

Hai Xianzun kembali ke dunia abadi.

ia mendarat di atas langit dan ia melihat para kultivator itu sangat terkesan dan terkejut dengan kekuatan nya.

Ia melihat istrinya Chang yu'er di istananya juga sedang melihatnya dengan penuh senyuman kasih sayang.

Hao Xianzun juga membalas senyumannya dengan ia tersenyum dengan hangat kepada istrinya.

"Akhirnya aku akan menjalani pengasingan dan hidup normal bersama istriku~"

Begitulah Hao Xianzun.

Apa kalian menikmatinya?

Apa kalian tak penasaran bagaimana perjalanan Hao Xianzun hingga menjadi abadi dan tak terkalahkan?

Baiklah mari kita ke awal dari segalanya!

Awal dari legenda Hao Xianzun!

....

Di benua Ming.

Kalender tahun 689.

lebih tepatnya di kerajaan chang lan.

Di sebuah sungai yang arusnya sedikit agak tenang terdapat seorang pemuda yang sedang mabuk mabukan, pemuda bernama Meng Hao.

Ia dengan putus asa membawa anggur di botol labunya ke pinggir sungai.

"Mengapa aku tak bisa berkltivasi, Hik"

"Arghh!!! hari ini aku meng hao akan bersumpah kepada surga bahwa aku akan berusaha dengan keras untuk menjadi yang terkuat!"

BERSAMBUNG...