Sebagian besar dari makhluk-makhluk itu berhasil ku kalahkan, tersisa sedikit lagi dan 1 ekor serigala besar itu. Saat aku mulai mengalahkan makhluk yang biasa terlebih dahulu, serigala besar itu juga ikut menyerang bersama makhluk lainnya. Dia bisa menembakkan semburan api yang sangat hebat dari mulutnya untuk serangan jarak jauh. Dan bisa mencakar ataupun menggigit untuk serangan jarak dekat. Cakaran dari serigala besar itu cukup berbahaya karena ketika aku menghindari cakaran itu dan cakaran itu menghantam lantai tempat latihan, lantai tempat latihannya pun hancur akibat cakaran itu.
~Sword Art : Half Moon Slash~
Kerumunan makhluk-makhluk ciptaan itu pun hancur oleh teknik pedangku sampai akhirnya mereka semua pun berhasil ku hancurkan. Hanya tersisa serigala besar itu saja, sementara waktu terus berjalan. Serigala itu mulai menyemburkan semburan apinya lagi dari mulutnya, aku pun memilih menghindari serangan semburan api itu. Setelah menghindar, aku segera melesat ke arah serigala itu. Serigala itu juga nampak bersiap untuk menyerangku ketika aku hampir mendekatinya. Serigala itu pun bersiap menggunakan cakarnya untuk menyerangku, tapi....
~Secred Sword Art : Flame Slayer Slash~
Aku memotong kakinya yang mau digunakan untuk menyerangku dengan cakarnya. Bukan hanya itu saja, kepalanya pun berhasil aku potong. Serigala api itu pun lenyap setelah aku potong, bersama dengan api-api yang menyelimutinya. Aku pun berhasil menyelesaikan ujian hari ketiga ini tepat waktu dan berhasil lolos ke ujian hari terakhir.
Sementara itu, kali ini adalah giliran Irene. Dia menggunakan ~Snow Blade Dance Technique~ sejak awal untuk menghadapi makhluk-makhluk itu. Rapier-rapier es yang mengelilinginya berhasil mengalahkan makhluk-makhluk yang biasa dengan mudah hanya dengan satu tebasan. Tapi ketika rapier-rapier es itu menyerang serigala besar itu, beberapa tebasan saja tidak membuatnya tumbang.
"Sepertinya harus menggunakan 1 serangan yang kuat untuk mengalahkannya," pikir Irene.
Irene pun bergegas menghampiri serigala besar itu. Serigala besar itu tau kalau Irene akan datang menghampirinya, dia pun menyemburkan api dari mulutnya untuk menyerang Irene. Tapi Irene berhasil menghindari semburan api itu dan bersiap untuk menyerang serigala besar itu.
~San Lucia Art : Freezing Air Slash~
Irene berhasil menebas serigala besar itu dengan rapiernya. Badan serigala itu membeku setelah terkena tebasan Irene dan perlahan-lahan hancur. Irene pun berhasil menyelesaikan ujian hari ketiga ini dan lolos ke ujian terakhir.
Sementara itu, Charles, Chloe, Enzo dan Noa juga berhasil menyelesaikan ujian ini dan menggunakan serangan terkuat mereka untuk mengalahkan serigala besar itu. Charles yang menggunakan sihir air awalnya hanya menggunakan teknik biasa saja untuk menghadapi serigala api tersebut, namun teknik biasa saja tidak cukup untuk mengalahkan serigala api itu walaupun api lemah terhadap air. Dan memutuskan untuk menggunakan teknik terkuat miliknya untuk menghabisi serigala itu.
Leandra, Lily dan Julie juga berhasil menyelesaikan ujian hari ketiga ini meskipun mereka sedikit kesulitan melewatinya.
Dan pada akhirnya ujian hari ketiga pun berakhir.
Di hari ketiga ini lebih banyak murid yang kelelahan dan terluka dibanding hari sebelumnya. Beberapa dari mereka pun masih ada yang sedang dipulihkan oleh staff. Mereka tidak kewalahan ketika menghadapi makhluk ciptaan yang biasa meskipun jumlah mereka banyak, tapi mereka kewalahan ketika menghadapi seekor serigala besar itu.
"Selamat bagi kalian yang sudah menyelesaikan ujian di hari ketiga ini. Kalian semua terlihat sangat kelelahan sekali. Tapi ujian ini belum selesai karena masih ada ujian terakhir besok. Kalian langsung pulang saja untuk memulihkan diri kalian dan bersiap untuk ujian terakhir besok,"
"Dan bagi kalian yang gagal, kalian tidak bisa mengikuti ujian terakhir besok. Tapi aku terkejut kembali melihat jumlah kalian yang gagal hanyalah 5 orang, sama seperti saat ujian hari pertama. Aku kira jumlah kalian yang gagal akan melebihi hari-hari sebelumnya," ucap tuan Alan.
Dengan 5 orang yang gagal di ujian hari ketiga ini, berarti tersisa 27 orang yang akan berpartisipasi pada ujian hari terakhir besok.
"Besok adalah ujian terakhir dan kalian pasti sudah tau kalau ujian terakhir itu akan sesulit apa. Untuk itu, kalian harus mempersiapkan diri untuk ujian terakhir besok. Karena ujian hari ketiga sudah berakhir, kamu semua pamit dulu. Sampai jumpa besok," ucap tuan Alan.
Tuan Alan dan staff lainnya pun pergi meninggalkan tempat latihan.
"Ujian hari terakhir memang seharusnya lebih sulit daripada ujian sebelumnya. Saat ujian pertama, kami disuruh untuk melawan 100 boneka kayu dalam waktu 2 menit. Untuk ujian ketiga, sepertinya kita tidak akan melawan 100 makhluk karena saat di hari ketiga saja sudah ada perbedaan dengan ujian pertama. Yah apapun itu aku hanya harus menyelesaikannya saja," pikirku.
-
Keesokan harinya, ujian hari terakhir pun berlangsung. Aku mendapatkan giliran pertama kembali dan saat ini dihadapanku sudah ada 50 makhluk dengan jenis yang berbeda dan elemen yang berbeda sama seperti ujian sebelumnya. Aku tau kalau yang harus kukalahkan di ujian hari terakhir ini bukan makhluk itu saja. Dan benar sesuai perkiraanku, karena tuan Alan dan staf lainnya pun mulai menciptakan makhluk lainnya lagi.
~Fire Creation Magic : Great Fire Wolf~
~Water Creation Magic : Great Water Wolf~
~Earth Creation Magic : Great Earth Wolf~
~Electric Creation Magic : Great Electric Wolf~
~Wind Creation Magic : Great Wind Wolf~
Mereka menciptakan 5 serigala besar dengan elemen yang berbeda. Murid-murid yang lainnya pun terkejut dan merasa takut serta tidak yakin kalau mereka dapat menyelesaikan ujian kali ini. Karena harus mengalahkan mereka dalam waktu 2 menit. Aku sedikit terkejut ketika melihat apa yang mereka ciptakan. Mereka bisa menciptakan lima serigala besar itu sepertinya karena Artifact yang mereka pegang itu. Artifact itu sepertinya bisa menciptakan apa saja sesuai yang mereka inginkan, dan untuk tahun pertama ini kami diharuskan melawan serigala besar yang mereka ciptakan. Makhluk ciptaan untuk tahun setelahnya pasti lebih kuat dari makhluk ciptaan tahun pertama. Tapi melihat mereka menggunakan Artifact itu menandakan kalau mereka aslinya tidak bisa menggunakan sihir penciptaan.
"Sepertinya aku harus sedikit serius pada ujian kali ini," pikirku.
"Mari kita mulai ujian hari terakhirnya, ujian dimulai!," ucap tuan Alan.
-
Makhluk-makhluk itu pun mulai datang menyerangku, tapi aku sudah bersiap untuk mengeluarkan seranganku. Aku merubah pedangku menjadi pedang api lalu....
~Secred Flame Sword Art, Great Flame Tornado Slash~
Aku menciptakan sebuah tornado api yang lebih besar dari ujian pertama lewat pedangku. Makhluk-makhluk itu pun mulai tertarik ke dalam tornado itu tidak terkecuali 5 serigala besar itu. Di dalam tornado itu, mereka semua pun terkena tebasan dan membuat mereka satu persatu hancur dan musnah. Makhluk-makhluk yang kecil pun semuanya musnah kecuali serigala-serigala besar itu karena mereka memiliki ketahanan yang lumayan tangguh. Tapi aku menembakkan beberapa bola sihir dari lima elemen dasar ke dalam tornado api itu. Bola-bola sihir yang berbeda itu menimbulkan berbagai reaksi elemen dan membuat ledakan yang cukup dahsyat. Ledakan itu membuat kelima serigala besar itu pun langsung hancur sekaligus. Saat tornado api itu menghilang, sudah tidak ada lagi makhluk yang tersisa di sekitarku. Aku pun berhasil menyelesaikan ujian hari terakhir ini.
"Ti-tidak mungkin, dia menghancurkan kelima serigala besar itu sekaligus ?,"
"Barusan dia membuat lima bola sihir dari lima elemen dasar yang berbeda kan ? apa itu berarti Rid bisa menggunakan kelima sihir elemen dasar ?,"
"Sial, dia selalu membuat orang lain terkejut. Beginikah kekuatan dari murid terkuat di angkatan kita ?," ucap murid-murid lainnya.
Sementara itu, tuan Alan bertepuk tangan atas keberhasilanku.
"Selamat karena telah berhasil menyelesaikan ujian ini Rid. Sepertinya ujian ini terlalu mudah untukmu. Karena kamu berhasil menyelesaikan semua ujian ketiga ini, kamu berhak mendapatkan 2000 poin,"
"Kamu boleh beristirahat ke sisi lainnya terlebih dahulu, selanjutnya, Irene silahkan maju," ucap tuan Alan.
-
Irene juga berhasil menyelesaikan ujian hari terakhir ini. Meskipun pada awalnya dia sedikit kesulitan dalam mengalahkan serigala besar itu karena saat menggunakan ~Snow Blade Dance Technique~ dan ~Glacier Strike~ miliknya tidak memberikan damage yang serius kepada serigala besar itu. Tapi akhirnya dia berhasil mengalahkan mereka semua.
Charles menggunakan teknik ~Rain Sword~ dan ~Waves Sword~ miliknya untuk menyelesaikan ujian ini dan dia pun berhaasil.
Chloe terlihat seperti menggunakan teknik baru karena aku belum pernah melihat teknik itu sebelumnya dan juga berhasil menyelesaikan ujian hari terakhir ini.
Noa sedari awal sudah serius karena dia langsung mengaktifkan ~Magic Martial Arts~ miliknya dan menggunakan ~Wind Ballista~ untuk mengalahkan makhluk-makhluk itu. Dia pun juga berhasil menyelesaikan ujian hari terakhir ini.
Sementara itu, Enzo dan Kotaro juga berhasil menyelesaikan ujian hari terakhir ini.
Leandra, Lily dan Julie juga berhasil lolos meskipun mereka nampak kelelahan dan mengalami sedikit luka ketika menghadapi serigala-serigala besar itu. Sepertinya hasil latihan denganku tidak sia-sia untuk mereka.
Dan akhirnya ujian hari terakhir pun usai, banyak dari mereka yang kelelahan dan terluka akibat ujian terakhir ini. Mereka kelelahan karena mereka harus menggunakan banyak sihir dan serangan dalam waktu 2 menit untuk mengalahkan makhluk-makhluk itu agar bisa menyelesaikan ujian ini. Tapi kelelahan yang mereka alami tidak sia-sia karena mereka berhasil menyelesaikan ujian hari terakhir ini. Meskipun ada dari mereka yang gagal dalam menyelesaikan ujian terakhir ini karena terluka lumayan parah ataupun mereka sudah melewati batas waktu yang telah ditentukan. Murid yang gagal dalam ujian kali ini berjumlah 8 orang, yang berarti murid yang berhasil menyelesaikan ujian ketiga ini dengan sempurna hanyalah 19 orang.
-Bersambung