Chereads / Populer Karena CEO Tersayang / Chapter 8 - Kenapa Harus Xiao Jinhan yang Berdiri di Depannya?

Chapter 8 - Kenapa Harus Xiao Jinhan yang Berdiri di Depannya?

Tang Yaoyao ingat bahwa dia mendapat giliran yang yang kelima.

Dia tidak tertarik untuk berdiri di sini dan menonton keterampilan akting mereka yang berlebihan dan canggung itu. Belum lagi, dia adalah rubah yang sungguhan.

Sebelum juri keluar, dia pergi terlebih dahulu ke ruang ganti.

Karena dia ingin memulihkan identitasnya untuk sementara, jadi dia harus berlatih lagi.

Setelah beberapa kali berlatih, tepat pada waktunya dia sudah dipanggil. Inilah waktunya.

Dia mengenakan gaun panjang putih, berjalan dengan langkah yang mulia dan elegan. Setiap langkah, seolah-olah melangkah di atas angin. Tenang dan juga anggun. Dia mengangguk sedikit. Banyak orang yang tidak mau melihat penampilannya. Akan tetapi mereka merasa bahwa sosoknya itu, membuat orang merasa seperti keajaiban.

Sampai dia melangkah ke panggung langkah demi langkah.

Sutradara berkata, "action!"

Setelah dia mendekat, dia perlahan mengangkat kepalanya. Sekilas, dia melihat wajah dari protagonis laki-laki. Wajah tampan itu sangat dalam, terutama cahaya di matanya dingin. Akan tetapi dia bisa melihat kekecewaan yang paling dalam. Pupil mata kastanyenya itu terlihat berbahaya.

"Sialan! Kenapa dia yang menjadi protagonis prianya? Kenapa tidak ada yang memberitahunya? Apa-apaan ini? Kenapa Xiao Jinhan yang berdiri di depanku???"

Tidak ada perubahan di wajahnya. Dia mengendalikan kekesalan yang tersisa setelah berjalan di atas rumput dan lumpur. Dia melihat ke depan. Matanya rendah dan penuh dengan air musim gugur, "Sakit..."

"Um…" dia setuju. Suaranya masih dingin.

Bibir merahnya sedikit terbuka . Sedangkan, suaranya tertahan tetapi seperti angin yang tertiup, "Jika kamu mengatakan bahwa kamu suka membaca, aku akan mengajarimu membaca. Jika kamu mengatakan bahwa kamu menyukai sungai, aku akan membuatkan sebuah negara untukmu. Jika kamu mengatakan bahwa kamu mencintai orang lain, Lalu ... aku juga akan memenuhi keinginanmu."

Hanya dengan sebuah kalimat itu, orang-orang di bawah panggung termasuk penonton merasa tenggelam seperti merasakan rasa sakit karena mengejar dan berpisah dengan orang yang dicintai dalam hidupnya.

Tidak ada yang bisa mempercayainya, terutama Tan Lu. Dia mengerutkan kening. Keterampilan akting Tang Yaoyao sungguh...

Xiao Jinhan, "Baik."

Setelah itu, Tang Yaoyao tertawa. Dia tertawa seperti orang gila hanya dalam beberapa saat. Dia tidak terkendali. Selain itu, dia mengangkat tangannya. Sedangkan, matanya menjadi berwarna merah darah, dan dia dengan menawan, "Jadi, Yu Wenche, aku akan menjauh darimu sekarang. Kita tidak akan bertemu lagi. Semoga kamu selalu sehat dan tua bersama dengan orang yang kamu cintai."

Ketika berbalik, ekor rubah menyebar dari pinggang. Sembilan ekor muncul, halus, dan indah.

Saat berbalik punggungnya bercampur dengan akhir kesedihan dan rasa sakit. Akan tetapi dia juga memiliki keberanian untuk melepaskan orang yang dia cintai. Saat ini, tampaknya semua orang dibawa ke dalam plot cerita itu. Seolah-olah itu benar-benar terjadi.

Xiao Jinhan menyipitkan mata phoenixnya dan menatapnya dengan serius.

Tang Yaoyao menghela nafas lega. Pada saat yang sama dia memarahi Xiao Jinhan di dalam hatinya. Sepertinya orang ini adalah malapetakanya dan ingin merusak hasil latihannya.

Namun, semua orang terkejut ketika melihat ekornya yang flamboyan. Mereka berpikir itu luar biasa.

Bagaimana bisa menyembunyikan ekor itu dan membukanya di saat yang genting? Terlalu licik, bukan?

Su Mei, yang berencana untuk menonton pertunjukan yang bagus di sebelahnya tidak jadi melangkah. Dia terkejut. Kapan kemampuan akting Tang Yaoyao menjadi begitu baik? Di hadapan Xiao Jinhan, bahkan tidak ada ketakutan di matanya.

Padahal dia tahu kalau Tuan Xiao Keempat adalah seseorang yang kuat dan tidak ada yang berani memprovokasinya di kota Bincheng. Dia baru saja datang dan menjadi CEO Dingsheng Media setengah jam yang lalu.

Ya, ini adalah akuisisi yang mendadak.

Dia awalnya adalah penguasa industri hiburan. Selain itu, dia selalu berada di kapal yang sama dengan perusahaan Dingsheng. Kali ini, ketika dia membelinya secara langsung, sepertinya dia memiliki tujuan tertentu.

Seharusnya sutradara memanggil aktris selanjutnya. Akan tetapi sutradara malah tenggelam ke dalam akting Tang Yaoyao. Sampai asisten di sampingnya pun mendorongnya, baru dia kembali ke akal sehatnya, "Berikutnya, Tan Lu."

Tan Lu tiba-tiba menjadi gugup. Ini adalah pertama kalinya dia merasa gugup karena dia harus melampaui kemampuan akting Tang Yaoyao.

Namun, dia jauh lebih gugup ketika bermain dengan Xiao Jinhan. Kemudian dia berpikir, jika sutradara menyukainya, bukankah dia akan memiliki kedudukan tinggi di kalangan semua aktris tahun ini?

Tang Yaoyao hanyalah seorang aktris yang ketinggalan zaman. Dia tidak perlu merasakan keadaan krisis karenanya, seorang jalang yang belum menyelesaikan skandalnya. Kualifikasi apa yang dia miliki untuk bersaing dengannya?

Belum lagi, dia juga tidak punya uang yang cukup untuk ikut dalam peran ini!

Perlahan, pipi Tan Lu memerah. Dia berjalan dengan malu-malu.