Sebuah getaran terjadi di dalam bengkel yang ternyata suara itu berasal dari robot yang baru saja bangun dari tidurnya. Sebenarnya suara itu keluar dari tabung oksigen yang Greg tanam di bagian punggungnya.
Saat pria itu mencoba untuk menghidupkannya ternyata tekanan yang dikeluarkan jauh lebih kuat dari yang dia perkirakan sehingga membuat tabung itu meledak dan membuat dentuman yang cukup kuat.
Mereka berdua tidak sempat untuk menutup telinga saat ledakan itu terjadi, tapi untung saja keuntungan itu tidak mengakibatkan sesuatu yang fatal bagi mereka berdua.
"Greg! Yang benar saja, apa yang kau lakukan!" keluh Eleanor.
Greg yang terhempas ke belakang sofa hanya dapat menggarukkan kepala dan melihat kembali keadaan robot wanita itu. Ternyata setelah diperiksa bagian tabung yang ia pasang telah meledak dan hancur.
"Hmm, sepertinya bagian ini harus di ganti." Dengan mudahnya dia menunjuk ke arah bagian belakang robot wanita menggunakan tampang tak bersalah.