Tera melongo atas tuduhan suaminya, nafas berat pun lolos begitu saja dari mulutnya. Bisa-bisanya pria itu menuduh Tera menyelinap dari semua pengawal, bahkan berpikir bahwa Tera menemui seseorang –yang pasti menjurus pada Brandon Dexter ataupun Ramon Zhang. Lagu lama yang terus berulang-ulang. Padahal Tera tak pernah berhubungan dengan mereka lagi selama ini, bahkan melalui ponsel pun tidak pernah karena Sebastian telah menyabotase ponsel Tera dengan menghapus semua kontak pria yang ada dan hanya menyisakan nomor Tora Hutama di dalamnya.