Dr Deby berhasil lepas dari kejaran Michael. Dia berada di dekat gerbang sebuah rumah mewah yang tidak jauh dari rumah Casey. Dia menghela napasnya yang terasa sesak karena berlari, kemudian menyandarkan tubuhnya pada dinding sambil mengambil ponselnya dari dalam tas.
"Aku harus menelpon Oskar sekarang. Dia harus membantu aku mencari tempat aman karena pasti Michael akan melaporkan aku pada polisi," ucap Dr Deby sambil mencoba menghubungi Oskar. "Aku juga harus berpura-pura sukses melakukan pembunuhan itu supaya Oskar tidak marah ataupun kabur. Karena jika dia tahu bahwa aku gagal dia pasti akan menghindari aku jangan biarkan aku berjuang sendirian!"
Setelah beberapa menit mencoba menghubungi, akhirnya Dr Deby terhubung dengan Oskar.
"Hallo, Oskar."
"Hallo, apa kamu sudah berhasil melakukannya?" tanya Oskar jadi telepon.
"Yeah, sekarang aku sedang bersembunyi karena aku tidak ingin kepergok Dr Tiffany," jawab Dr Deby bohong.