Dari kejauhan Aarav melihat seluruh kejadian yang terjadi di depan sana. Tiga orang yang sangat bersinggungan, justru terlihat sangat dekat antara satu sama lain. Tidak ada sedikit pun konflik yang terlihat antara mereka semua.
Aarav segera mencari keanehan dalam hubungan tersebut. Dia berpikir jika semua kejadian itu nyata adanya, pasti terdapat sesuatu yang salah antara mereka bertiga. Seseorang yang memiliki pemikiran berbeda, tidak akan pernah bisa melupakan hal tersebut hanya dalam waktu sekejap saja.
"Pasti ada sesuatu yang sudah terjadi pada mereka bertiga." Aarav mengapit dagu berpikir dengan sangat keras. "Aku harus segera menemukan keanehan dalam hubungan tersebut, atau semuanya akan berakhir dengan sekejap saja tanpa aku mengetahui sebab yang sudah terjadi."