Ical melihat bahwa jurang yang membentang itu kini tertutup dengan air. Penuh sampai meluap. Aneh juga rasanya, hujan deras dalam semalam bisa membuat jurang sedalam itu tertutup air. Ical sempat berpikir untuk berenang menyeberang dan mencari jalan ke seberang jurang, tapi ia sudah berniat hari ini mau menyelidiki dinding tak kasat mata di dalam hutan.