"Maaf,"
***
Lucas memakirkan mobilnya di tepi jalan, tak jauh dari 3 mobil yang lain.
Kawasan itu cukup sepi dari manusia maupun zombie, hanya beberapa tampak melintas.
Yuki memandang sekitarnya, hanya terdapat sawah dan hutan di sepanjang mata memandang, cukup jauh dari permukiman penduduk.
"Untung bener, nyaris aja gue jalan lurus terus," gumam Lucas.
"Makanya diinget, kuncinya jalan ke utara, udah tau jalannya belok ke barat daya malah mau lurus aja," cibir Yuki kesal. Gadis melompat turun dari mobil Lucas dengan Gara yang menangis kencang di gendongannya.
"Gara kenapa?" tanya Yuda khawatir.
"Kaget dia gara-gara bom tadi," jawab Yuki, "Yeri kenapa kok nangis? Mark sama yang lain mana?"
"Lo nggak tau?" Bima menoleh, "Mereka kecelakaan--"
"Hah?" Yuki terperangah, "Terus? Mereka di mana?"
"Mereka--" Arjun menunduk, tidak sanggup bahkan untuk mengucapkan barang satu kata pun.