Besok harinya Stela sudah bangun sangat pagi dan Eric juga sudah bangun karena Eric akan mengurus Stela dulu sebelum berangkat ke kantor karena nanti Stela susah untuk gerak sendiri kalau tidak di angkat Eric.
"Maaf ya saya ngerepotin kayak begini" ujar Stela merasa tidak enak dengan Eric.
"Gak papa kamu gak ngerepotin kok ini memang tugas aku" jawab Eric menatap Stela dengan tatapan yang sangat susah ditebak sama seperti sifat Eric yang sulit ditebak.
Stela terdiam saja dia memakan sarapan yang sudah dibuat oleh Eric tadi karena Stela belum bisa berdiri terlalu lama nanti kakinya bisa luka.
"Kamu udah bilang sama temen kamu kan nanti mereka disini" ujar Eric.
"Kamu jam berapa memang kekantor?" Tanya Stela.
"Bentar lagi jam 8 palingan" jawab Eric.
"Mereka kesini palingan jam 10 kalau gak jam 9" jawab Stela.
Eric mengangguk lalu dia menatap kearah Stela yang masih makan dengan tenang.
"Kamu gak papa aku tinggal ini udah mau jam 8 nanti aku telat" ujar Eric.