....
PENGHUJUNG PUTIH ABU ABU,,
Tanpa terasa sudah memasuki masa penghujung putih abu kini..
Tak terasa sudah tiga tahun aku menjadi murid abu abu disekolah ini.
Banyak sudah yang terjadi disekolah SMK kejuruan ini, terlebih bersama manusia manusia baik juga random didalam nya yang mewarnai hari hari ku sebagai pelengkap nya.
Canda - tawa, keceriaan, kebersamaan, bahkan tangisan air mata telah mewarnai hari hari ku dimasa remaja ku dalam memori putih abu abu ku.
Rasa nya semua begitu indah dan berkesan bagi ku, terlebih dalam hidup ku.
Sahabat, teman teman, bahkan guru guru semua, dan kamu..
Terasa sempurna masa remaja ku bersama kalian yang melengkapi nya.
Terima kasih untuk semua manusia manusia baik yang pernah hadir dan telah hadir dalam hidup ku, menjalani cerita bersama ku juga mewarnai hari hari ku dimasa remaja ku sekaligus masa putih abu abu ku.
Kalian semua melukis indah nya hariku, memberi percikan warna seindah pelangi dan asa.
Manis asam asin ramai rasa nya..
Semua tak bisa digambarkan bahkan diungkap kan oleh kata kata sekali pun.
Tak ada satu pun yang telah aku sesali kini dari masa remaja ku,
Semua memiliki tempat nya masing masing dalam hati dan ingatan ku.
Ada yang datang memberi pelajaran.. agar bisa aku pelajari,
Ada yang memberi pengalaman..
Agar aku tak akan mengulang pengalaman yang sama.
Ada yang memberi warna dan tawa..
Agar aku mengingat nya sebagai rasa bahagia.
Ada yang memberi luka, rasa kecewa bahkan tangisan..
Agar aku mengingat nya sebagai rasa sedih.
Semua hadir dengan porsi nya sendiri sendiri memberi kisah dan makna didalam nya.
Aku sangat BERSYUKUR mengenal kalian semua dalam hidupku, terlebih dimasa remaja ku.
TERIMA KASIH kalian sudah hadir menemani cerita putih abu ku :)
.....
Hari kelulusan putih abu pun tiba..
Semua siswa siswi di SMK ini bersuka cita bersama merayakan perpisahan kelas dua belas, termasuk keita.
Meski ada rasa sedih dalam hati kecil nya keita..
Karena ia telah lulus kini dari putih abu abu dan akan meninggalkan sekolah Menengah kejuruan tercinta nya.
Dimana sekolah ini penuh dengan begitu banyak kenangan yang telah ia lalui bersama sahabat sahabat tersayang nya juga teman teman semua nya, beserta guru guru pengajar.
Rasa nya begitu haru sekali bagi Keita.
Mungkin kelak cerita putih abu abu di SMK akan menjadi salah satu kisah klasik bagi nya dimasa depan nanti,
Termasuk tentang Satya dan Guntur yang pernah menemani hari hari nya di putih abu abu ini dalam asmara masa remajanya.
Guntur yang hadir melengkapi kisah ASMARA Keita di putih abu nya, membuat semua terasa hidup dan berwarna.. meski kehadiran nya terasa begitu sesaat.
Namun tentang nya terasa membekas dalam ingatan Keita bahkan hingga Keita telah berada dimasa dewasa nya.
Meski kelak kisah ini telah jauh berlalu,
meninggalkan cerita masa remaja kita masing masing,
DAN..
Kehidupan terus berjalan, kita semua pun akan sibuk dengan kehidupan masing masing.
Aku harap....
Untuk para SAHABAT SAHABAT ku terSAYANG..
Kenanglah aku dalam hati kalian,
Ingatlah aku dimana pun kalian berada.
Juga untuk kamu kelak,,
Kisah ASMARA ku..
Bahkan aku menyebut nya
Sang Cinta pertama ku.
Semoga...
Kamu pun akan terus mengingat tentang kita yang pernah bahagia dimasa remaja kita dalam balutan putih abu abu.
Aku berharap dikehidupan masa depan kita semua nya nanti..
Semoga kisah yang akan terangkai kelak lebih indah dan berwarna lagi dari sekedar cerita di putih abu abu ini.
Selamat berjuang teman teman ku semua nya,
Selamat berjuang Sahabat sahabat ku semua nya..
Selamat atas kelulusan kita semua..
Selamat melanjutkan kehidupan dalam tingkatan yang selanjut nya!
Selamat menyambut masa peralihan remaja menuju masa dewasa yang lebih seru..
Selamat datang di kehidupan sebenarnya!
Ternyata benar ada nya kata kebanyakan orang bercerita..
-Setiap masa ada orang nya
dan
Setiap orang akan ada masa nya-
-people come and go-
...
Terus lah sehat dan bergembira semua nya! Dibawah langit mana pun....
Mari kita semua tetap bahagia selalu.
Sampai jumpa kawan kawan ku, aku sangat senang bisa mengenal kalian semua..
Aku menyayangi kalian sampai kapan pun 🫶(KEITA)
~•~•~•~•~•~•~•~•
Saat hari kelulusan itu,
Dera n the band pun performance dipanggung pementasan untuk perpisahan pelepasan siswa siswi kelas dua belas.
Semua menyabut Squad Band dengan sangat riang nya..
Menikmati setiap alunan lagu yang dibawakan nya,
Satya tersenyum kearah ku,
Dera menarik ku yang berada dibawah panggung bersama risye dan alil.
Tidak lupa kita bertiga pun diajak naik keatas panggung..
Meski hanya untuk menari nari atau berjoget meloncat loncat tak jelas.
Namun moment ini terasa hidup dan sangat membuat ku bergembira.
Rasa nya begitu bersyukur aku dipertemukan manusia manusia baik ini yang berada diatas panggung.
Secara tidak langsung mereka semua membawa peran nya masing masing dalam cerita ku.
Betapa sangat beruntung dan bersyukur nya aku bertemu juga bersama kalian semua..
tutur Keita haru dalam hati kecil nya.
Dan..
Tanpa Keita tahu dibawah sana, dari arah penonton ada sepasang mata yang terus saja melihat kearah Keita yang berada diatas panggung.
Mata itu terlihat begitu berbinar binar nya melihat Keita tak henti hentinya,
Seolah kedua mata nya tak ia biarkan bergeser sekalipun untuk melihat yang lain nya.
Mata nya hanya tertuju kepada sosok Keita dengan senyuman mengembang nya dibibir manis nya.
Betapa ia memendam rasa rindu yang mendalam untuk Keita.
Rasa nya sudah lama sekali tak melihat Keita secara langsung, kini Keita telah ada dihadapan nya dan terasa dekat.
Sampai Keita turun dari panggung..
Seseorang itu pun bergegas menemui Keita,
Betapa terkejut nya Keita melihat seseorang itu namun Keita pun merasa sangat senang bertemu dengan nya.
.....
"Keita.." sapa orang itu kepada nya.
Keita tersenyum melihat nya :)
"Kak Akbar?.. apa kabar?"
Lalu kedua nya pun berbincang bersama dan bercengkrama berdua.
Akbar tahu kabar Keita telah putus dengan Guntur, mungkin itu salah satu alasan nya dari beberapa alasan yang ada untuk Akbar datang jauh jauh mengunjungi SMK tercinta nya ini.
Sudah pasti salah satu alasan nya adalah menemui Keita.
Apakah kini ada kesempatan bagi Akbar untuk mendapatkan hati Keita??
Entahlah.. hanya waktu yang tahu dan menjawab nya?!
Keita dan Akbar menikmati hari ini dengan rasa riang dan senang bersama.
Setidak nya di momen kelulusan ini, perlahan hati Keita mulai bermekaran kembali.
Dan...
Untuk Kak Akbar Senja Hari,
Terima kasih sudah hadir di penghujung putih abu nya Keita.
Terima kasih juga telah membawa warna baru, bagai semilir angin yang lebih menyejukan kini.
Keita senang bisa bertemu kembali dengan Akbar dan melihat senyum nya..
:)
🌹🌹🌹