SSRoE 134
...
Planet Ceron adalah sebuah planet dengan banyak ekosistem rumit. Banyaknya gurun pasir dan lautan dibanding dengan pegunungan atau pun daratan membuat iklim tidak stabil. Memang tidak pernah ada bencana alam yang mengkhawatirkan, namun bukan berarti ekosistem alam bisa mendukung manusia sepenuhnya.
Sementara itu, pertambangan mineral banyak di temukan di daerah terpencil seperti Distrik Lumire. Akan tetapi, pertambangan mineral semacam itu memiliki usia tertentu saja. Bahan-bahan mineral yang tidak bisa diperbaharui perlahan habis tak tersisa.
Ada banyak spekulasi mengenai hal tersebut. Rumor yang beredar adalah daerah pertambangan mineral merupakan bekas tempat tinggal bangsa Elf. Akan tetapi tidak ditemukan jejak-jejak bangsa Elf dimana pun sehingga spekulasi dapat dibantah dengan mudah.