"Ayo kita periksa Departemen Produksi, Raditya" ujar Rey tiba-tiba.
Rey sudah lama sekali tidak langsung melihat dan memantau bagaimana kinerja departemen itu.
Sesuai dengan laporan dari bagian produksi, permintaan terhadap produk-produk HNS Company terus meningkat, dan itu juga berpengaruh terhadap perusahaan cabang.
"Baik pak" balas Raditya
Rey berdiri dari singgasananya dan berjalan keluar dari ruangannya diikuti oleh Raditya.
Pikiran Rey sejujurnya terpaku pada Rara. Tapi karena saat ini sedang dalam jam kerja, Rey memilih untuk fokus pada pekerjaannya.
Ketika Rey sampai di depan Departemen Produksi, para pegawainya kalang kabut membenahi meja kerja mereka, bahkan tadi Rey ada melihat mereka yang tengah mengobrol.
Rey sama sekali tak mempermasalahkan jika pegawainya ingin mengobrol, tapi yang harus mereka ingat jika saat ini sedang dalam jam kerja. Apa mereka tak punya kerjaan yang bisa dikerjakan, daripada mengobrol.