Anti menyuruh pegawainyanya untuk membawa Yovita keruangannya, Lia, Elva dan Anya sempat bingung ketika pegawai cafe tersebut terlihat sangat patuh pada Anti.
Yovita bingung ketika dia didudukan pada sofa empuk yang berada sebuah diruangan yang merupakan ruang kerja Anti. Teman-teman Yovita yang mengikuti Yovita yang ikut masuk terlihat ruangan besar dan sanggat tertata rapi. Desain minimalis namun elegan.
"Kakak kenapa kok bisa pingsan?" Anti duduk didepan Yovita bertanya ia pura-pura tidak tahu kalau tadi di kafe ada Yovita dan teman-temannya.
"Tau tuh tadi dia lagi ngobrol sama kita,Trus dia pingsan mungkin karena pak Adrian menggandeng perempuan lain makanya dia pingsan," Lia melirik Adrian yang sedang duduk dikurasi kerajaan Anti.
"Apa hubungannya saya dengan Pingsannya teman kamu, saya mau memeluk siapa kek mau cium siapa kek apa urusannya ibu saya bukan, saudara saya bukan, pacar bukan kenapa temen kamu yang bingung?" Adrian seperti lelah dengan ulah Yovita.