Acha telah sampai di pintu gerbang rumah sakit, dan untuk semua masalah yang hadir hari ini ia tetap bersyukur karena ternyata ia masih sampai ke rumah sakit walaupun ia baru pertama kali menggunakan angkutan umum sendirian. sebelumnya Aceh tidak pernah terpikir bawa naik angkutan umum akan semudah ini ia terlalu banyak menonton sinetron dan mendengar perkataan-perkataan orang yang menceritakan bahwa akan banyak kejadian-kejadian yang tidak menyenangkan terjadi di angkutan umum, hari ini ia telah membuktikan bahwa tidak semua omongan orang itu benar adanya. Karena kita sebagai pendengar juga harus menyaring apa saja yang layak dan tidak layak untuk kita dengar dan kita percayai.
Acha turun dari angkot dengan wajah yang menyimpan banyak permasalahan yang tak dapat tertutupi. Matanya tampak berkaca-kaca saat melihat gedung besar berwarna putih yang ada dihadapannya, yaitu rumah sakit.