Jemari kecil milik Xiao You Ren bergerak ringan menyusuri setiap inci kulit wajah Wang Xian Wei. Mula-mula memainkan anak rambut yang kecoklatan, menyisir ke belakang menggunakan jari, lalu membuat gerakan menurun dengan tiga jari menempel pada kulit wajah, melewati mata, hidung, dan berakhir di bibir tipis yang merah kehitaman.
Xiao You Ren menekan bibir bawah Wang Xian Wei dengan tiga jari, lalu mengusap lembut. Gerakannya sangat ringan dan halus menimbulkan rasa geli di area yang dilewati.
Setelah beberapa saat bermain-main, Xiao You Ren melabuhkan ciuman basah. Mengecup dan menjilat bibir pihak lain hingga benar-benar berair. Posisi Xiao You Ren yang duduk di oangkuan Wang Xian Wei memberi keuntungan besar baginya. Memudahkan untuk mengekploitasi setiap gerakan Wang Xian Wei. Bahkan ketika bibir mereka saling bertautan dengan ganas, tangan Xiao You Ren bergerak cepat menekan titik di tubuh pihak lain, mengelus kulit leher yang terekspos.