Sementara itu Michelle yang diantarkan oleh Luluk pulang sudah sampai di rumahnya. Dia langsung masuk ke kamarnya yang luas. Dia merebahkan tubuhnya di atas ranjang. Langit-langit di kamarnya membuat hati kosongnya semakin terasa kosong. Pikiran mengenai Shandy dan Via mulai muncul dan mengganggu pikiran Michelle
"Shan… kenapa lo nggak bisa lihat seberapa besar cinta gue ke lo sih? Kenapa lo lari dari gue? Kurang apa lagi gue buat lo?" gumam Michelle sambil melihat ke arah fotonya bersama Shandy yang masih rapi terpasang dalam bingkai foto di dinding kamarnya
"Dulu kita pernah sebahagia itu lo, Shan?" kata Michelle dengan mata yang masih terus menatap foto Shandy yang tampak tertawa bahagia saat memeluknya