"Sebenarnya yang merasakan hal itu bukan hanya anak-anak tetapi aku juga sering merasa kesepian saat kamu pergi ke luar kota . Aku senang kamu mau mengurangi kegiatanmu, Bahkan aku sering mengatakan kepadamu, Jika kamu mau berhenti bekerja Sekalipun, Aku masih mampu membiayai semuanya . termasuk membiayai yayasan yang kamu miliki , Percayalah suamimu ini masih mampu menafkahi semuanya"kata William.
"Aku sangat menghargai semua yang kamu ucapkan itu, aku yakin suatu hari nanti aku pasti akan berhenti total, kalau sekarang aku mengurangi semua kegiatanku, Percayalah suatu hari nanti aku akan berhenti dari semua kesibukanku dan hanya fokus mengurus keluarga dan yayasan saja."
"Iya aku percaya itu, dan aku menantikan saat-saat itu tiba." kata William. Stella hanya tersenyum mendengar kata-kata suaminya.
__________
Stella mendapatkan undangan dari Bianca yang akan mengadakan acara pernikahan kedua kalinya bersama mantan suaminya alias rujuk kembali.