Berhari hari setelah dia di vonis tidak bisa menjadi Ibu yang seutuhnya karena rahimnya sudah di angkat. Rana kini sering menyendiri di rumah, dia juga sudah keluar dari perusahaan tempat dia bekerja. Wanita itu hanya dia melamun, sesekali membantu Bi Minah masak, ngobrol dengan Gathan kalau pria itu pulang kerja. Namun kembali melamun saat dia sendirian di dalam kamar.
Dia merasa bersalah kepada semua orang, harapan yang mereka gantungkan harus pupus karena kegagalannya menjadi seorang Ibu. Dia hanya wanita cacat yang tidak bisa memberi keturunan kepada Gathan dan juga keluarganya. Saat tidak ada orang di rumah, Rana akan menangis sendirian. Wanita itu akan meratapi nasib malang yang membelenggunya.