Chereads / Ah, Aku Ketahuan Lagi! / Chapter 47 - Su Chengyan…...telah kembali?

Chapter 47 - Su Chengyan…...telah kembali?

"Nona Chi, ini kartu kamar Anda." Selama di perjalanan menuju kamar hotel, Huo Yi berusaha menjelaskan banyak hal tentang Pulau Ryukyu pada Chi En. Ia juga menyerahkan kartu emas dengan kualitas terbaik kepada Chi En, "Hotel ini benar-benar tertutup. Anda memerlukan kartu kamar untuk masuk ke hotel dan naik lift. Akan sangat merepotkan jika Anda kehilangannya. Harap simpan baik-baik."

"Baik." Chi En mengambil kartu kamar itu dan memasukkannya ke dalam tasnya. Ia tidak bisa menahan untuk bertanya, "Berapa lama lagi Li Beijue akan selesai dengan rapatnya?"

"Ini…...saya juga tidak yakin. Apa Nona Chi ada masalah?" Huo Yi bertanya dengan nada khawatir, "Jika Nona Chi memiliki masalah, saya bisa menyampaikannya kepada Tuan Li dan melaksanakan apa yang akan diperintahkan Tuan Li untuk mengatasinya." 

Dengan cepat Chi En melambaikan tangannya. "Tidak, aku baik-baik saja. Aku hanya ingin bertanya berapa lama dia akan rapat. Jika itu berlangsung lama, aku ingin jalan-jalan."

Jika Li Beijue akan rapat sampai jam 7 atau jam 8 malam, ia tidak akan tidur selama itu, ia bukan babi. 

Ia ingin keluar jalan-jalan, tetapi ia tidak tahu apakah ia bisa.

"Tuan Li sudah berpesan agar Nona Chi bisa keluar kapan saja." Huo Yi memikirkan apa yang akan dikatakannya dan menjawab dengan ekspresi santai, "Tetapi untuk memastikan keamanan Nona Chi, saya harus terus mengikuti Nona Chi."

Untuk memastikan keselamatannya? Sebenarnya itu hanyalah penyamaran untuk terus mengawasi dan mencegahnya melarikan diri. Chi En tahu betul itu, tapi kali ini ia tidak merasa seburuk itu. Mungkin karena ia masih diizinkan untuk keluar dan bermain.

Ia tersenyum dan menyetujuinya, "Oke."

"Jika Nona Chi sudah bangun nanti, silakan Anda menekan bel di kepala tempat tidur. Saya akan segera menjemput Anda di kamar." Huo Yi berkata dengan sopan.

"Terima kasih." Chi En mengucapkan terima kasih dari lubuk hatinya yang terdalam.

Bagaimanapun juga, bahkan kebebasan bersyarat tetaplah kebebasan sesaat, bukan?

Huo Yi berkata dengan tenang, "Nona Chi tidak perlu sungkan. Tuan Li telah mempersiapkan semua ini sejak lama. Saya hanya melakukan apa yang harus saya lakukan."

Li Beijue...

Mendengarnya, Chi En hanya menggigit bibir bawahnya dan tidak mengatakan apa-apa.

...

Bahkan Li Beijue dapat mensterilkan hotel ini. 

Dan tempat ini pastilah tempat terbaik untuk menginap! 

Benar saja, bahkan semua ini telah dipersiapkan sejak lama. Ketika ia melihat kamar VIP yang mewah dan indah ini, ia hanya bisa menatap dengan takjub.

Ada lukisan-lukisan seniman ahli abad pertengahan di lemari. Ruang tamu tampak seperti Istana Versailles dengan lampu kristal yang menggantung indah. Di sampingnya, jendela besar terbentang dari lantai ke langit-langit, dan ia dapat melihat laut biru di luar begitu tirai terbuka.

"Indah sekali!" Chi En berdiri dengan penuh semangat di depan jendela sambil memandang ke arah yang tidak jauh dari sana.

Huo Yi melihat Chi En seperti gadis kecil yang melihat laut menari dengan gembira. Ia tersenyum lembut, "Nona Chi, saya sudah menyiapkan pakaian baru untuk Anda di ruang ganti. Anda bisa mencoba ukurannya. Jika tidak cocok, saya akan segera menggantinya."

"Oke, terima kasih." Chi En berbalik untuk berterima kasih padanya dan sesaat setelahnya matanya bergerak cepat kembali ke luar jendela.

Pemandangan lautnya sangatlah indah. Terlalu indah untuk diabaikan...

"Istirahatlah, Nona. Saya pergi dulu." Hou Yi berkata dengan sopan sambil berjalan mundur ke sisi pintu. 

Setelah keluar, ia menutup pintunya.

Dalam sekejap, kamar VIP yang besar dan mewah itu hanya tinggal Chi En seorang diri.

Tidak ada orang di sampingnya, tetapi ia merasa sangat santai, berbaring di sofa dan memandangi laut.

"Ya, benar." 

Ia mengeluarkan ponselnya, mengambil dua foto dan mengirimkannya ke Chi Baobei yang berada jauh dari rumah.

Kemudian ia merekam video singkat dan mengirimkannya ke Lin Anxin.

Detik setelahnya Lin Anxin langsung memberikan balasan kepada Chi En, [Kamu sedang ada di mana? Bagaimana bisa ada laut?] 

[Negara W]

[Negara W? Bagaimana kamu bisa sampai sana?] 

[Situasinya rumit. Aku akan memberitahumu saat aku kembali.]

[Baiklah.] 

Lin Anxin terdiam selama beberapa saat sebelum akhirnya mengetikkan beberapa kata di ponselnya.

[En, Su Chengyan telah kembali. ]

Chi En memegang ponselnya dengan erat dan menatap layar ponselnya dengan lekat.

Su Chengyan…...telah kembali?