Begitu mereka tiba di perusahaan TU, A Yeong memarkirkan mobilnya di basement, lalu mereka pun berjalan menuju lobby.
Di sana, ada banyak karyawan yang menyapa A Yeong. Ia tersenyum ramah kepada mereka semua. Mereka adalah orang-orang yang ia kenal, dan sangat akrab dengannya sewaktu ia masih bekerja di perusahaan ini. Jadi, begitu mereka saling menyapa, pembicaraan panjang terjalin cukup lama di antara mereka.
Yee Seungjae menunggu di sofa sambil melihat beberapa pesan yang masuk di ponselnya. Ia terrunduk dan sibuk menarik layar dan sesekali tersenyum, sehingga ia tanpa menyadari bahwa seseorang sudah sejak tadi mengamatinya dari kejauhan.
Hingga, suara berat dan rendah yang terdengar akrab terdengar menyebut namanya.
"Seungjae..."