"Itulah mengapa kami berkata bahwa pemuda ini adalah seorang jenius." Penatua Yuan memuji Bai Xifeng.
Para penatua mengagumi Bai Xifeng. Si Ji Huang menyuruh pelayan untuk mengambil semua barang dan menaruhnya di brankas.
Dia harus mempersiapkan lelang. Lelang akan diadakan dalam satu bulan.
Bai Xifeng dalam suasana hati yang gembira berjalan di pasar malam. Ini bukan kali pertamanya ia datang ke sana tetapi ia masih membayangkan tentang pasar malam kuno.
Di sebuah kios, ia berhenti dan membeli beberapa makanan. Sambil menunggu makanannya, ia mendengar beberapa percakapan menarik di meja sebelah.
"Apakah itu malam ini, kan?"
"Ya, tapi sayang sekali kita tidak bisa pergi kesana."
"Saya dengar dia sangat cantik."
"Saya penasaran siapa yang akan mendapatkannya."
Bai Xifeng tertarik dengan percakapan tersebut.
"Pak, bolehkah saya bergabung dengan Anda?" Bai Xifeng mendekati dua pria yang sebelumnya berbicara.