Download Chereads APP
Chereads App StoreGoogle Play
Chereads

Projects Life Force: Journey of Six Hero

🇮🇩Youko_Aihara
--
chs / week
--
NOT RATINGS
2.7k
Views
Synopsis
2116 P.D (Post Divergence) Pasca revolusi industri, ditemukannya teknologi mesin uap membuka horizon baru bagi tiap negara di bumi Victoria ini untuk terus mencari dan membuka lembar baru, mengembangkan ilmu soal sumber energi mereka. Tahun demi tahun, dekade demi dekade, abad demi abad mereka lewati. Sang bumi terserap kering. Eksploitasi Sumber Daya Alam meruak, membuat ladang rumput luas nun hijau menjadi tanah kering nan gersang. Hutan, sungai, dan danau tercemar dengan limbah industrial, hanya meninggalkan rawa dengan tingkat keasaman tanah yang begitu tinggi. Tahun 2386 P.D Di waktu ketika bumi Victoria tengah sekarat. Asap hitam yang mengepul di udara, mengotori kanvas langit nan indah, putih, dan awan awan yang terang. Dititik ini. Sang pencipta masih memberi secercah harapan bagi umat yang hidup di muka bumi ini. Berupa energi alam yang dinamakan LIFE FORCE. Tersimpan disetiap langkah, desah nafas, dan setiap hal yang makhluk hidup lakukan di atas bumi ini, diiringi oleh arus LIFE FORCE tiap detiknya. Akan tetapi, ada beberapa orang yang ingin memanfaatkan teknologi Life Force untuk keuntungan mereka sendiri, dengan dalih untuk memajukan teknologi, Life Force akan sangat di perlukan. Tetapi mereka yang mengetahui kebenaran di balik hal tersebut, membentuk sebuah organisasi untuk menguak rahasia dari para petinggi perusahaan yang bernama The Ambrosia. Malam itu, sekumpulan organisasi bernama resistance. Melancarkan serangan ke sebuah reaktor di District 7, Metrodom, di bantu oleh Kosef, dan 5 orang lainnya bersama-sama menghancurkan Reaktor di distrik 7.
VIEW MORE

Chapter 1 - Prolog

Kami tidak akan pernah melupakan hari itu, hari dimana teknologi mesin uap di temukan, pasca revolusi industri yang membuka horizon baru bagi semua orang.

Semua orang berlomba-lomba untuk menciptakan berbagai penemuan baru untuk mempermudah kehidupan. Bertahun-tahun pun berlalu, penemuan demi penemuan pun mulai tercipta seperti kereta uap, mesin industri dan berbagai penemuan lainnya yang mulai mempermudah kehidupan manusia.

Tahun demi tahun, dekade demi dekade, abad demi abad telah di lalui, kini teknologi mesin uap mulai berkembang pesat ke seluruh dunia. Akibat teknologi yang berkembang begitu pesat, eksploitasi bumi makin lama semakin marak terjadi. Semua sumber alam yang ada di serap kering sampai tak bersisa lagi. Bumi yang dulunya indah penuh warna, kini menjadi hitam kelabu, polusi dan asap hitam pabrik mulai menyebar luas menutup awan menyebabkan udara menjadi sangat beracun untuk di hirup, begitu juga dengan air, yang dulunya biru dan jernih, kini berubah menjadi rawa-rawa yang di penuhi limbah industri yang di buang ke perairan.

Bumi menjadi sekarat, banyak orang yang menyerah untuk hidup, keputusasaan, ketakutan, stress, dan berbagai hal lainnya mulai menguasai semua orang, sehingga semangat untuk hidup mulai menghilang.

Di tengah keputusasaan tersebut, sang Dewi Bumi masih memberikan kesempatan kepada bumi ini untuk kembali seperti semula dengan bantuan sebuah energi alam bernama LIFE FORCE. Di setiap langkah dan di setiap aktivitas yang ada di bumi ini selalu diiringi oleh arus LIFE FORCE, yang di ubah menjadi mana dan di alirkan keseluruhan tempat di dunia ini sebagai sumber energi seperti listrik dan yang lainnya.

Tahu 2389 P.D, sebuah organisasi bernama Ambrosia Company merencanakan untuk membangun sebuah kota yang akan melindungi semua orang dari ancaman monster dah hewan buas. Dengan dukungan semua orang, kota itu berhasil di bangun dan di beri nama Metrodome, sebuah kota dengan tembok raksasa yang melingkar mengelilingi kota itu. Pada pada awalnya, kota itu di bangun untuk semua orang tanpa memandang kekayaan dan status sosial.

Akan tetapi suatu hari, Presiden dari Ambrosia Company mulai memisahkan semua orang berdasarkan status sosial dan kekayaan yang mereka miliki, dan membagi mereka ke dalam delapan distrik berdasarkan status sosial mereka, semakin rendah angka distrik yang di tunjukkan semakin tinggi juga status sosial mereka, sebaliknya semakin besar angka distriknya makan semakin buruk kehidupan dan status sosial yang ada di sana.

Pada awalnya semua orang bisa menerima hal itu, tapi lama kelamaan beberapa orang mulai curiga terhadap Ambrosia. Semakin lama kecurigaan itu semakin besar. Dan pada suatu hari terdengar sebuah kabar yang beredar, bahwa banyak orang yang menghilang dari distrik 8 tanpa alasan yang jelas. Merasa adanya keterlibatan pihak Ambrosia, beberapa orang mulai membentuk sebuah organisasi yang bertujuan untuk membongkar semua rahasia yang di sembunyikan oleh Ambrosia, dan mereka adalah The Resistance.

~End~