Kejadian itu terjadi beberapa hari yang lalu, saat itu Prayoga Novilus datang untuk memberikan hadiah kelulusan dari Pemuda yang menjadi korban itu. Pemuda itu bernama Thio. Prayoga dengan Thio telah saling mengenal sejak lama, bahkan semua kebutuhan Thio dan juga biaya sekolah Thio, Prayoga yang memberikan semuanya. Walaupun Prayoga sadar Thio hanya menganggap dia kakak tapi Prayoga tak pernah menyerah ataupun berhenti menyayangi dan mencintai Thio.
Dan hari itu Thio baru saja di wisuda menjadi seorang sarjana Kimia. secara umur Thio terlambat karna dia sempat berhenti dua tahun karna berniat mencari uang sendiri untuk biaya kuliahnya tapi akhirnya dia menyerah karna walaupun telah bekerja dua tahun tapi tetap tak bisa membiayai kuliahnya sendiri. dia harus tetap bergantung pada Prayoga. Di saat perayaan itu Thio mengajak Prayoga untuk memancing ikan di laut lepas menggunakan kapal pribadi Prayoga, awalnya prayoga bingung biasanya Thio takut laut, tapi mereka tetap pergi dan kemudian entah kenapa mungkin sakit atau apa, prayoga pingsan, sebelum pingsan dia sempat melihat Thio jatuh kelaut. Hampir dua hari ketika akhirnya Polisi menemukan mereka, diatas kapal hanya ada prayoga sedangkan dekat kapal itu ada mayat seorang laki-laki yang mengambang. Dari barang-barang yang digunakan mayat teridentifikasi itu adalah Thio.
sebenarnya Polisi masih meragukan pengakuan prayoga dari keganjilan- keganjilan yang mereka temukan, prayoga mengaku tak pernah mengkonsumsi narkoba, tapi dari tes darah prayoga pingsan karna overdosis narkoba, mayat itu juga terduga meninggal karna narkoba. Mengherankan juga prayoga tak ingin di bela oleh pengacara- pengacaranya. dengan bodoh seakan dia ingin masuk penjara. padahal ada kemungkinan itu adalah perbuatan musuh - musuhnya.