"Aku pikir semua ini memang sangat unik, di mana dalam posisi tidak sengaja kita bisa bertemu. Jadi, wanita bernama Fiona itu adalah kekasihmu? Maka dengan begitu, aku juga ingin katakan bahwa memang wajahku memiliki kemiripan yang sangat mirip dengan wanita itu, namun sayangnya aku bukanlah Fiona seperti yang sedang kamu cari. Bisa di bilang aku mendengar kalau kamu itu ada saudara kembar, dan ia adalah adikku. Tapi karena beberapa hal tertentu dari keluargaku yang sampai membuat aku di asing kan. Akan tetapi, sekarang aku hanya ingin mencari di mana saudara kembar ku itu berada, dan karena kalian berdua mengenalnya bukankah lebih baik kalian bisa memberitahukan kepadaku sekarang?" sahut Mita sembari ia mencari kesempatan demi bisa mengenal adiknya.
Seketika membuat Sam dan Bian saling menatap satu sama lain ketika mendengar semua itu, dan betapa tidak pernah ia duga bahwa ternyata wanita ini adalah saudara kembarnya dari Fiona.