Begitu kata-kata ini keluar, mereka semu langsung lari tanpa jejak.
"Nona An, silahkan bicara."
"Paman Lin, ayahku sudah pergi dua bulan yang lalu." An Jiuyue berkata sambil batuk yang gelisah.
"Pergi?"
Mata penjaga toko Lin berkedip lalu dia mengangkat alisnya, sama sekali tidak menyadari apa yang dimaksud oleh An Jiuyue.
"Baiklah, ke mana dia pergi, apakah ada tempat yang lebih nyaman daripada di Kota Sunset ini?" Saat dia berbicara, dia melihat An Jiuyue lagi, dan matanya tampak lebih bingung…
"Ayahmu pergi, tapi kenapa kamu tidak ikut?"
An Jiuyue, "!!!" Memangnya dia bisa pergi bersamanya? Dia tidak ingin mati secepat ini!
"Uhuk, itu... Paman Lin, aku kan masih muda, dan aku masih memiliki dua anak yang harus aku rawat, jadi aku belum ingin pergi ke sana," katanya dengan pelan.
Setelah mendengarkan kata-kata An Jiuyue, Manajer Lin akhirnya sadar, ternyata gadis kecil itu mengatakan bahwa paman Tu itu sudah meninggal.
Wajahnya terlihat sedikit malu, lalu dia terbatuk karena malu.
"Bagaimana bisa seperti ini? Meskipun paman Tu berusia lebih dari enam puluh tahun, tetapi dia sangat kuat, bagaimana dia bisa pergi begitu saja?"
"Dia bertemu harimau di pegunungan, meskipun dia sudah berusaha melarikan diri, lukanya terlalu parah untuk bertahan hidup. " Kata An Jiuyue sambil menghela nafas.
Bisa dikatakan ayahnya adalah seorang lelaki tua, dia juga seorang pekerja keras. Jika An Jiuyue yang sekarang bisa menyeberang ke jaman ini dua bulan lebih awal, dia mungkin bisa menyelamatkannya, tapi itu sudah sangat terlambat..
"Oh, mari berhenti membicarakan ini, apa yang kamu lakukan di sini?" Melihat gadis kecil itu sedih, penjaga toko dengan cepat mengubah topik pembicaraan kemudian bertanya.
"Aku berburu ular yang sedang berhibernasi di gunung, dan aku membawanya ke Paman Lin untuk paman Lin lihat, aku tidak tahu apakah Paman Lin akan menerimanya atau tidak."
An Jiuyue tidak mengatakan apa-apa lagi, dia langsung memberikan keranjang bambu yang ada di punggungnya ke Paman Lin, lalu mengangkat daun pisang besar yang menutupinya.
"Astagah, cih!" Penjaga toko itu terkejut, dia juga takut dengan daging ular di keranjang bambu itu.
Ular yang begitu besar itu telah dikuliti dan dipotong-potong, ular itu sebesar betis orang dewasa.
"Nona An, bagaimana kamu bisa melakukannya, ini hari yang cukup dingin,tapi kamu bisa mengalahkan seekor ular besar."
"Apa Paman Lin bersedia menerimanya?" An Jiuyue bertanya dengan senyum di wajahnya.
"Ini adalah hal yang baik, tentu saja aku harus menyimpannya," kata Manajer Lin.
Ini adalah tangkapan yang bagus, ular itu telah ditangani dengan sangat baik dan sangat bersih, tidak mungkin dia tidak menerimanya, kan?
"Nona An, kamu adalah putri paman Tu, dan aku tidak akan membodohimu. Ular ini, jika kamu menjual semuanya, harganya 60 sen per pon, tetapi karena kamu sudah membersihkannya dan mengupasnya, aku akan memberi harga 80 sen per pon, bagaimana menurutmu?" Dia bertanya.
"Baik." An Jiuyue secara spontan merespons dengan gembira.
Delapan puluh sen per pon, itu jauh lebih banyak daripada yang dia bayangkan. Karena daging ular yang dia jual begitu banyak, maka uang yang akan dia dapatkan sekitar tiga puluh kati, bisa saja dia akan mendapatkan dua puluh tael perak, cukup baginya untuk membeli banyak makanan.
Dia tidak pernah menyangka bahwa mangsa ini akan laris manis. Tapi dia tahu bahwa hanya mangsa langka yang mudah dijual. Jika dia menjual mangsa yang umum di jumpai, seperti burung pegar maka dia hanya akan menerima 40 sampai 50 sen saja, tidak terlalu banyak.
Melihat respon An Jiuyue, Manajer Lin memanggil pelayan untuk datang dan menimbang daging ular.
Hampir sama dengan perkiraan An Jiuyue. Daging ularnya lebih dari 30 kati, dan penjaga toko Lin juga menghitung untuknya, dan totalnya adalah 22.438 sen.