Dhea mendapatkan tugas kelompok bersama tiga orang teman lainnya. Mereka berpasang-pasangan, yakni dua lelaki dan dua perempuan. Semuanya memilih café terdekat dengan kampus sebagai lapak pengerjaan tugas. Akan memakan waktu lebih lama, apabila mereka mencari tempat yang lain. Lagipula, café yang mereka pilih merupakan café yang kerap sepi di kala siang. Jadi, cocok sekali jika dijadikan tempat belajar bersama teman-teman.
Sebelumnya Dhea sempat memberi kabar pada Adit tentang aktivitasnya dan Adit janji akan datang ke sana untuk turut menemani Dhea.
Keempat anak itu pun mulai menekuni tugasnya masing-masing. Ada yang mencari bahan dan ada pula yang berdiskusi.
Sejak awal pertemuan mereka di café, seorang pria bernama Lucas yang merupakan rekan sekelompok mereka tiada hentinya memerhatikan Dhea. Sebenarnya dia sudah sering bertemu dengan wanita iti saat di kelas, tapi Lucas baru berkomunikasi banyak dengan Dhea setelah mendapatkan tugas kelompok ini.