Kedua jenazah dishalatkan dengan khusyuk sampai selesai. Namun Grandma tak kuasa menahan air mata ia hanya bisa menangis, "Aku masih belum percaya ini," gumamnya.
Hari Abimanyu, Aryna, Azkaya, Wulan, Syakila dan Arjuna terus mendampingi Grandma agar ia tetap kuat menerima kenyataan pahit sekali pun.
"Grandma jangan sedih ya ada aku Hari Abimanyu di sini untuk menemani Anda selamanya. Doakan saja untuk almarhum ayahku diterima Allah dan diampuni segala dosanya aamiin."
"Aamiin," timpal yang lagi kompak bersamaan.
Syakila melihat Grandma terus menangis ia jadi teringat kenangan pahitnya di masa lalu tiba-tiba ia pun ikut menangis sesenggukan. "Ada apa dengan kamu Mbak Syakila?" tanya Aryna panik mendapati dia menangis mengagetkan.
"Ada apa dengan kamu Syakila?" tanya Grandma yang juga kaget.