Swiss 03.21
Sebagian besar negara bagian Eropa atau barat tengah berada dalam musim gugur.
Di mana semua pohon-pohon berguguran serta juga salju sudah mencair. Ini adalah pekan keempat Brayan ada di sana.
Bersekolah di sana, bertemu dengan teman-teman berbagai negara. Juga bertemu dengan anak Indonesia.
Mereka bertukar bagian dalam semua aspek. Brayan masih sama. Dia masih menutup diri dan juga jarang terbuka dengan orang-orang sekitar.
Tidak peduli jika dia ada di Indonesia maupun luar negeri. Dia masih sama dan juga tidak ada bedanya.
Berbicara dalam bahasa Swiss dan Inggris.
Di kelas. Brayan melihat pohon mapel yang jatuh berguguran. Lalu dia teringat dengan Alina. Masih gadis yang sama. Mengisi relung hati serta juga pikirannya.
Dia seperti candu yang menjadi kebutuhan setiap malam Brayan.
"Brayan, bisakah kamu menjelaskan ulang tentang materi yang saya jelaskan?" kata guru yang berparas bule serta berkulit putih bersih itu.