Citra seolah berhasil menina bobokan Daniel semakin larut dalam tidurnya. Dalam pelukan Deniel itu Citra terjaga.
Desisan yang keluar dari nafas Citra terasa oleh Daniel hingga membuatnya kembali terbangun dalam keadaan yang sedikit membaik.
"Citra, apa aku harus mengatakan ini," Kata-kata Daniel mengejutkan Citra hingga ia mendongak seketika.
"Kamu tidak tidur? Jadi tadi kamu kedinginan hanya bohong saja, supaya aku bisa memeluk kamu?" sentak Citra langsung memasang mata amarahnya.
Daniel bergeming memaparkan senyuman kecilnya dengan tenang. "Aku hanya ingin mengatakan, Jika kali ini aku harus di panggil yang maha kuasa, ini adalah hari yang paling membahagiakan bagiku. Aku mohon temani aku kali ini saja! Aku tidak mau sendiri kesepian di tempat ini!" Papar Daniel dengan nada yang tulus. Hati Citra tersentuh.