Dua tahun kemudian …
Tanpa terasa, waktu berlalu dengan berbagai kisah tercipta di setiap harinya. Mendekatkan yang jauh, mengeratkan yang tadinya tidak saling kenal, bahkan menumbuhkan sebuah cinta baru di hati setiap insan manusia.
Hari ini, hari yang telah dinantikan oleh Lia dan Evan akhirnya telah tiba. Setelah penantian panjang selama kurang lebih dua tahun lamanya, mereka pun telah resmi menikah dan sah menjadi pasangan suami isteri. Dan malam ini, perayaan pernikahan mereka berdua berlanjut di Bali dengan hanya mengundang keluarga saja atau private party.
"Mbak Lia sangat cantik," puji Aurora sambil meneguk segelas jus jeruk yang belum lama diambil olehnya.
"Setuju, tapi menurutku ada yang jauh lebih cantik," sahut Angga yang berdiri di sebelahnya.
"Oh ya? Siapa?"
"Seorang gadis yang sedang memegang segelas jus jeruk."